Mohon tunggu...
kkn099 kolaboratif
kkn099 kolaboratif Mohon Tunggu... Mahasiswa - Desa Curahlele

KKN Kolaboratif II Jember 2023

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Memajukan UMKM di Desa Curahlele - KKN Kolaboratif II 2023

16 Agustus 2023   12:09 Diperbarui: 16 Agustus 2023   12:11 93
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tanggal: 13 Agustus 2023

[Jember] - Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) adalah usaha yang dilakukan oleh perorangan maupun kelompok yang merupakan salah satu kegiatan perdagangan. Kegiatan minggu keempat mahasiswa KKN Kolaboratif II Kelompok 099 yaitu sosialisasi tentang Marketing UMKM desa.

Adapun Bapak Drs. Farid Wahyudi, M.Kes sebagai pemateri dari sosialisasi ini. Beliau merupakan pengusaha di berbagai bidang mulai dari peternakan, perkebunan, produksi krupuk, juga sebagai dosen di Institut Teknologi dan Sains Mandala, Jember.

Sosialisasi ini dihadiri oleh beberapa pegiat UMKM seperti produksi kerupuk, aquarium, tusuk sate, keripik, dan pipa rokok dari tanduk sapi. Mereka berdiskusi mengenai strategi pemasaran, membentuk kerja sama (relasi), dan solusi dari kendala yang dialami. Tentu saja menjadi pengusaha tidaklah mudah. Apabila para pelaku UMKM memiliki perkembangan yang besar, maka sumber daya manusia yang dihasilkan juga semakin maju.

Minggu keempat pelaksanaan KKN di Desa Curahlele juga diisi dengan pemberantasan sarang nyamuk (PSN) bersama petugas Polindes. Kegiatan ini dilakukan dengan memeriksa tampungan air di setiap rumah. Apabila terdapat jentik-jentik, maka ditaburkan abate atau ditetesi lavasida. Kegiatan PSN dilakukan setiap hari Jumat.

Sebagai perayaan HUT RI ke 78, pihak perangkat Desa Curahlele mengadakan berbagai lomba untuk memeriahkannya. Salah satunya yaitu pertandingan badminton Rajawali Cup III yang diselenggarakan di rumah bapak kepala desa. Pertandingan ini diikuti oleh beberapa atlet dari Kecamatan Balung.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun