Mohon tunggu...
KKM Mronjo UIN Malang
KKM Mronjo UIN Malang Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

KKM Mronjo UIN Malang merupakan salah satu kelompok KKM Mandiri Integrasi UIN Maulana Malik Ibrahim Malang yang beranggotakan 10 mahasiswa psikologi. Di mana kami, melakukan pengabdian KKM di Desa Mronjo, Kab. Blitar.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Dunia Lebih Baik Membangun Koneksi Melalui Empati: KKM Mandiri Integrasi Desa Mronjo UIN Malang Gelar Psikoedukasi Siswa

24 Januari 2025   15:00 Diperbarui: 24 Januari 2025   13:03 39
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gambar 1. Dokumentasi Psikoedukasi "Dunia Lebih Baik Membangun Koneksi Melalui Empati" di MI MWB Mronjo

KKM Mandiri Integrasi UIN Malang 2024/2025 yang bertempat di Desa Mronjo, Kecamatan Selopuro, Kabupaten Blitar bekerja sama dengan MI MWB Mronjo dalam program kerja dalam ranah pendidikan. Terdapat beberapa program kerja yakni kegiatan mengajar bermain sambil belajar yang menggunakan media pembelajaran ular tangga dan psikoedukasi guru serta siswa. Salah satu psikoedukasi yang sudah terlaksana adalah psikoedukasi siswa dengan tema Dunia Lebih Baik Membangun Koneksi Melalui Empati. 

Psikoedukasi ini ditujukan kepada siswa kelas 5 dan kelas 6 dengan tujuan agar siswa lebih mengenal emosi dalam diri masing-masing. Hal ini ditinjau dari pengamatan satu minggu sebelumnya yang mana mahasiswa KKM Mronjo melakukan observasi dan tanya jawab singkat dengan beberapa siswa yang ternyata masih sulit mengekspresikan dan memahami perasaanya. Adanya hal tersebut yang menjadi latar belakang pemilihan tema dan diharapkan bisa sesuai dengan apa yang dibutuhkan oleh siswa maupun pihak sekolah.

Psikoedukasi siswa ini dilaksanakan pada hari Selasa, tanggal 14 Januari 2025 yang dihadiri oleh siswa dari kelas 5A, 5B, 6A, dan 6B dengan total 76 siswa. Kegiatan ini dilaksanakan di aula MI MWB Mronjo. Susunan acara pada kegiatan psikoedukasi ini di antaranya adalah pembukaan, kemudian sambutan dari ketua KKM Mronjo dan Bu Binti selaku Waka Kesiswaan di MI MWB Mronjo, kemudian dilanjut dengan pemaparan materi 1, dan 2,  istirahat, kemudian dilanjut dengan pemaparan materi 3, ice breaking, dan penulisan kesan pesan serta diakhiri dengan penutupan dan foto bersama.

Dalam sambutan yang disampaikan oleh Bu Binti selaku Waka Kesiswaan menyebutkan “Psikoedukasi kali ini dengan judul Dunia Lebih Baik Membangun Koneksi Melalui Empati ini diharapkan bisa diterima dengan baik oleh siswa-siswi kelas 5 dan 6 untuk bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Kakak-kakak KKM di sini jangan dianggap sebagai anak kecil sehingga kalian tidak mau mendengarkan, jadi tetap tenang dan mengikuti acara sampai selesai” ucap beliau kepada para siswa.

Pemaparan materi dibagi menjadi 3 sesi. Materi yang pertama adalah tentang keterbukaan diri dan ragam emosi. Dalam materi ini mulai dikenalkan bahwa manusia memiliki ragam emosi yang mana bukan hanya marah, tapi termasuk senang, sedih, kecewa, dan lain-lain. Materi ke dua berisi tentang pentingnya mendengarkan dengan baik dan aktif. Hal ini harus dipupuk sejak dini mengingat bahwa mendengarkan orang lain dengan seksama adalah hal yang penting, terutama dengan teman yang bisa jadi memiliki masalah namun bingung harus bercerita kepada siapa. Pada materi ini juga dihubungkan dengan kasus bullying yang marak terjadi di lingkungan sekolah. Hal ini diharapkan bisa memunculkan rasa peduli pada diri siswa untuk lebih tanggap apabila menemui kasus bullying. Materi ke tiga adalah tentang  mengenal empati lebih dalam. Materi ke tiga ini masih berhubungan dengan materi ke dua, karena setelah mendengarkan dengan baik dan aktif, siswa diharapkan memiliki rasa empati yang tinggi untuk peduli terhadap lingkungan di sekitarnya. 

Psikoedukasi ini berjalan dengan lancar, tak terkendala apapun. Siswa perempuan cenderung mencatat dan siswa laki-laki cenderung mendengarkan sembari bermain kertas. Mengutip dari kesan pesan yang ditulis oleh para siswa “Perasaanku saat ini senang sekali. Makasih kak telah memberi kami pelajaran yang sangat bermanfaat”.  Terdapat pula siswa yang  menuliskan perasaan dan harapannya “Acaranya menyenangkan tapi juga capek dan yang laki-laki agak susah diatur. Acaranya seru kak, doakan biar bisa meneruskan kuliah di UIN Maulana Malik Ibrahim Malang. Jangan melupakan kami dari MI MWB Mronjo”. Kesan dan  pesan yang sangat menyentuh dan memberikan semangat untuk satu sama lain.  Senang bisa berkenalan dengan siswa siswi kelas 5 dan 6, mari tumbuh bersama menjadi generasi yang peduli dan berempati.

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun