KetigaProgram Manager tersebut berdiri dengan penuh percaya diri, memandang anak-anakMahasiswa Universitas Podomoro, memotivasi dan membagi pengalaman ketiganyadalam memimpin dan melakukan perubahan dalam Masyarakat. Adalah 3 I ManajerProgram Kitong Bisa: Ipul (Rahmat Saifulloh), Ipung (Khoirun Sri Mumpuni), danIwan (Ichwan Ariga), yang menjadi kontributor pemberikan pengajaran secarasukarelawan kepada mahasiswa dan mahasiswi jurusan enterpreuneurship diUniversitas Podomoro, sebuah institusi pendidikan yang fokus kepadapengembangan usahawan dan usahawati, dan bukan pencetak pencari kerja. Ketigavolunteer staff dari Kitong Bisa ini merasa bersyukur dapat berkontribusi tepatdi Hari Pendidikan Nasional, yang diperingati setiap tanggal 2 Mei.
Ketiga program managerkitong bisa ini, memiliki pengalaman panjang kepemimpinan, baik dalam institusiSwasta (Iwan bekerja sebagai CSR officer CIMB Niaga sebelumnya), PergerakanKepemudaan (Ipung merupakan Wakil Presiden Perhimpunan Pelajar IndonesiaAustralia di Canberra), dan dunia bisnis (Ipul merupakan founder dari kelompokbisnis pemula: Patih Group). Fokus diarahkan kepada teori kepemimpinan Virtousyang di ciptakan oleh Alexandra Harvard, dengan penekanan kepada dua kualitasutama syarat seseorang menjadi pemimpin. Kedua syarat tersebut adalah:Kesungguhan Hati untuk melayani orang lain (Humility) dan komitmen untukmelakukan pelayanan kepemimpinan itu dengan kesungguhan untuk mencapai yangterbaik (Magnanimity).Â
Kuliah tamu ini merupakaninisiatif dari Dr. Risa Bhinekawati, yang adalah dosen dari UniversitasPodomoro sekaligus dewan Pembina dari Kitong Bisa, untuk mendatangkan KitongBisa sebagai tamu pengajar. Selanjutnya, program ini akan diresmikan menjadiprogram tetap, kerjasama antara universitas Podomoro dan Kitong Bisa, untukmelakukan program pelatihan dan pendampingan pengusaha sosial (SocialEnterpreuneurship), dari kalangan mahasiswa universitas podomoro.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H