Mohon tunggu...
David Abdullah
David Abdullah Mohon Tunggu... Lainnya - —

Best in Opinion Kompasiana Awards 2021 | Kata, data, fakta

Selanjutnya

Tutup

Bola Artikel Utama

Maskot Klub Sepak Bola, Euforia dalam Kostum Boneka

13 November 2020   00:03 Diperbarui: 13 November 2020   21:04 2624
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Karakter maskot klub-klub Liga Inggris. | diolah dari footyaccumulators.com

Karakter maskot klub-klub Liga Inggris. | diolah dari footyaccumulators.com
Karakter maskot klub-klub Liga Inggris. | diolah dari footyaccumulators.com
Ada pula Pete The Eagle (Crystal Palace), Gully The Seagull (Brighton), Bertie Bee (Burnley), Boiler Man And Baggie Bird (West Brom), Hercules Lion (Aston Villa), Billy The Badger (Fulham), Captain Blade (Sheffield United), Wolfie & Wendy Wolf (Wolverhampton), Hammerhead (West Ham), Sammy Saint (Southampton), Kop Cat (Leeds United), dan Monty Magpie (Newcastle United).

Ada 4 faktor mengapa karakter maskot memainkan peran yang sangat krusial, sekaligus menjadi hal yang tidak boleh dilewatkan oleh sebuah tim sepak bola.

1. Menguatkan Identitas Klub
Karakter maskot ialah representasi dari filosofi dan sejarah sebuah tim. Melalui maskot pula, kita bisa mengenal identitas setiap klub yang tercermin dari bentuk karakter dan warna yang digunakan.

Ketika tim baru sedang dibentuk di liga olahraga profesional, maskot menjadi salah satu hal pertama yang dibahas. Hal itu menegaskan betapa krusialnya aspek visual dalam karakter maskot klub.

Taruhlah Mighty Red milik Liverpool FC yang diadopsi dari karakter yang tercetak di logo klub, Liver Bird. Lambang burung merah itu pertama kali muncul di jersey Liverpool pada partai final Piala FA 1950. 

Mighty Red ialah visualisasi hidup Liver Bird yang menguatkan filosofi Liverpool sekaligus menjadi bagian dari perjalanan sejarah dan kesuksesan klub yang kini ditangani oleh Jurgen Klopp tersebut.

2. Penyemangat Tim dan Suporter
Selain sebagai simbol klub, maskot juga termasuk penggemar fanatik sebuah tim. Mereka mendedikasikan dirinya sebagai logo klub yang mampu berjalan, berlari, melompat, dan bersorak guna memberi semangat kepada sesisi stadion.

Karakter maskot selalu memiliki keahlian untuk membakar semangat para suporter tidak peduli hasil pertandingan. Mereka mampu menyebarkan energi positif ke dalam kerumunan suporter.

Mereka juga tak hanya sekedar karakter lucu, tapi juga menunjukkan semangat tim. Maskot klub mampu mendongkrak moral skuat kesayangan mereka untuk selalu meraih kemenangan.

3. Brand Ambassador
Di era industrialisasi sepak bola modern, merchandise merupakan salah satu aspek bisnis penyumbang revenue terbesar bagi sebuah kesebalasan profesional.

Klub sangat bergantung pada penjualan beragam marchandise untuk menyokong kebutuhan operasional mereka selama menjalani rangkaian kompetisi sehingga dibutuhkan strategi pemasaran cerdas, salah satunya melalui maskot klub.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun