Sekarang ini punya status jomblo sering banget jadi olok-olokan temen. Eits, jangan sedih dulu, belum tentu lho mereka yang pacaran bakal langgeng dan awet terus sampe ke jenjang yang lebih serius. Di saat jomblo ini kamu bisa lebih selektif dalam memilih pasangan agar hubungan kamu tetap awet dan sampai ke pernikahan. Nggak mau kan patah hati terus menerus? Berikut ini adalah tips untuk mengakhiri masa-masa kesendirianmu.
1. Jodoh itu nggak jauh-jauh dari kita
Bukan secara geografis ya, buktinya banyak kok yang menemukan pasangannya di tempat yang jauh, banyak juga pejuang-pejuang LDR yang tetep survive. Yang dimaksud di sini adalah kamu dan dia tidak jauh berdeda. Pilihlah seorang yang sebanding dengan kamu dalam berbagai hal misalnya latar belakang, finansial dan kepribadian, jangan sampai ada kesenjangan di antara kalian.
2. Nggak ada manusia yang sempurna
Kamu harus bisa menerima kelebihan dan kekurangan orang lain, karena setiap manusia pasti punya kelebihan dan kekurangannya masing-masing, begitu juga dengan kamu. Jangan gampang ilfil ya, kalau ada yang kamu kurang suka, sampaikanlah dengan baik agar dia bisa berubah. Kalau tujuannya memang baik kenapa nggak?
3. Dia bukan penuntut
Carilah seseorang yang tidak pernah menuntut. Pasangan yang baik tidak akan menuntut ini dan itu, seperti ini dan seperti itu. Kalian akan saling menerima satu sama lain sehingga kalian nyaman dalam menjalani hubungan.
4. Jangan paksakan hati untuk jatuh cinta
Sudah kelamaan jomblo niat banget cari pasangan sampai-sampai kamu berpura-pura menyukai seseorang atau malah minta tolong sama mak comblang. Cinta itu datang dengan sendirinya, tidak bisa dipaksakan, kalau memang belum pas di hati bersabarlah dahulu.
5. Perbaiki dirimu
Kamu juga harus memperbaiki diri sendiri, sifatmu yang terlalu cuek dan angkuh bisa jadi salah satu alasan kenapa jodoh tak kunjung datang.