Mohon tunggu...
Kirana Nanda Wardhani
Kirana Nanda Wardhani Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswa

mahasiswa KKN

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Tetap Bugar di Usia Senja Bersama KKN 62 UNS

24 Agustus 2022   17:35 Diperbarui: 30 September 2022   14:38 279
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Rabu, 17 Agustus 2022, Tim KKN 62 Universitas Sebelas Maret 2022 yang beranggotakan 10 mahasiswa diantaranya : Ridwan Romadhoni, Abdullah Sanggem Pangestu, Deny Kurniadi Saputro, Shinta Gandha Wibowo, Shepta Juni Ariani, Kirana Nanda Wardhani, Lutfi Qoirumsyah Badawi, Syaikhah Thayyibah Shalihati, Deta Nur Aryana, dan Kharisma Nopyyana) dari berbagai program studi yang ada di Universitas Sebelas Maret, melakukan kegiatan senam bersama warga lansia (lanjut usia) di Dukuh Tileng, Sanggang, Bulu, Sukoharjo dengan tema "Tetap Bugar di Usia Senja".

Kegiatan senam sehat lansia ini bertujuan untuk menjaga kebugaran tubuh dan mengurangi resiko berbagai penyakit.  Lanjut usia (lansia) adalah suatu tahap perjalanan hidup manusia dimana di tahap ini manusia akan mengalami pengurangan akal dan fisik.
 
Menurut Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) KKN Kelompok 62 Dr. Sri Santoso Sabarini, M.Or , "Senam lansia sangat bagus untuk dilakukan di desa sanggang, selain untuk membantu tubuh tetap bugar dan segar juga melatih tulang untuk tetap kuat".

Selain itu juga, Pak Djeno selaku kepala Desa di Desa Sanggang, Kecamatan Bulu, Kab Sukoharjo juga menyatakan dan setuju dengan kegiatan senam lansia tersebut, dikarenakan banyak sekali manfaat yang baik untuk warga sekitar, agar tubuh parah lansia di desa Sanggang tetap sehat.


Aktivitas senam lansia ini memberikan banyak sekali manfaat, selain tubuh menjadi segar dan bugar, melatih tulang, mendorong jantung untuk bekerja lebih optimal. Tubuh akan menjadi segar dan bugar apabila ketika jantung dan peredaran darah bekerja dengan baik sehingga tubuh seluruhnya dapat menjalankan fungsinya dengan baik.

Dokpri
Dokpri

Dapat terlihat dari keikutsertaan warga, lansia yang mengikuti senam ini tidak hanya dari kalangan perempuan saja namun laki-laki pun antusias untuk mengikuti kegiatan senam yang diadakan oleh Mahasiswa KKN UNS Kelompok 62. Mereka terlihat sangat ceria dan semangat dalam melakukan gerakan-gerakan yang diperagakan instruktur senam dari salah satu mahasiswa KKN UNS 62. 

Walaupun sudah berumur, namun dengan kesadaran dan keinginan sehat mereka mengikuti kegiatan senam. Kegiatan ini berlangsung dengan baik dan lancar, selain itu kegiatan ini juga memberikan dampak positif bagi masyarakat Dusun Tileng dan beberapa orang yang mengikutinya karena memberikan manfaat bagi kebugaran tubuh secara jasmani kepada masyarakat lansia agar tidak mudah terserang penyakit.


Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun