Mohon tunggu...
Kiara Audrey
Kiara Audrey Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiwa

anak perempuan sulung dari dua bersaudara yang Lahir di Jakarta, 07 Februari 2003. Setelah menjalani 12 tahun sekolah di Jakarta Pusat, saya melanjutkan pendidikan S1 di Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Purwakarta dengan program studi Sistem Telekomunikasi. Saya memiliki hobi bernyanyi dan bercita-cita menjadi orang yang sukses dan dapat mewujudkan semua mimpi. Moto hidup yang saya anut adalah “Hidup Cuma Sekali, Jadi Selagi Membuat Bahagia Jalanin Aja”.anak perempuan sulung dari dua bersaudara yang Lahir di Jakarta, 07 Februari 2003. Setelah menjalani 12 tahun sekolah di Jakarta Pusat, saya melanjutkan pendidikan S1 di Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Purwakarta dengan program studi Sistem Telekomunikasi. Saya memiliki hobi bernyanyi dan bercita-cita menjadi orang yang sukses dan dapat mewujudkan semua mimpi. Moto hidup yang saya anut adalah “Hidup Cuma Sekali, Jadi Selagi Membuat Bahagia Jalanin Aja”.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Perayaan yang Berkarya dan Inovatif dalam Rangka Dies Natalis UPI ke-68

27 Oktober 2022   17:30 Diperbarui: 27 Oktober 2022   17:36 62
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Universitas Pendidikan Indonesia atau yang biasa disebut UPI merupakan salah satu universitas bergengsi di Indonesia yang pada tanggal 20 Oktober 2022 lalu merayakan peringatan Dies Natalis yang ke-68 tahun. Tepatnya pada tanggal 20 Oktober 2022 lalu Universitas Pendidikan Indonesia merayakan hari ulang tahunnya yang ke-68th yang dilaksanakan secara luring di UPI Kampus Bumi Siliwangi atau lebih tepatnya Gedung Achmad Sanusi, Bandung. Acara ini juga disiarkan secara langsung melalui media digital yaitu Zoom Meeting dan Live streaming Youtube di channel TVUPI Digital. Hal ini tentunya memudahkan bagi kalangan umum yang turut ingin menyaksikan kemeriahan Dies Natalis UPI ke-68. Peringatan ulang tahun UPI yang ke-68 ini mengusung tema "Bangkit, Berkarya, dan Inovatif menuju Indonesia Emas 2045".

Pada upacara perayaan dies natalis, Prof. Dr. H. M. Solehuddin, M.Pd., M.A. selaku Rektor UPI menyampaikan pidatonya dan dilanjutkan dengan ucapan dalam rangka merayakan ulang tahun oleh para pimpinan di perguruan tinggi serta terdapat juga video kaleidoskop yang berisi kilas balik dalam waktu setahun lampau. Acara dies natalis ini juga turut dimeriahkan dengan memberikan apresiasi kepada dosen-dosen serta civitas akademika yang lain. Penghargaan tersebut berupa nominasi yang salah satu diantaranya terdapat nominasi yang berkaitan dengan perkembangan teknologi yaitu Anugerah Inovasi yang dimenangkan oleh salah satu dosen dari UPI Kampus Purwakarta yaitu Syifaul Fuada, S.Pd., M.T. dengan inovasi Gateway untuk UPI smarthome V.1.0 .

Perayaan dies natalis UPI pada tahun ini juga turut dimeriahkan dengan sambutan dari Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Bapak Nadiem Makarim. Selain itu, pada momen ini diluncurkan Smart Management System (SMS) untuk mendukung Digital Learning Culture Mahasiswa. Smart Management System (SMS) merupakan sistem tata kelola kelembagaan baik akademik dan non-akademik dengan dukungan aplikasi dan infrastruktur teknologi informasi yang terintegrasi. Selain itu juga terdapat fasilitas smart classroom dan studio produksi yang terdapat di 8 fakultas dan 5 Kampus daerah.

Pada penghujung acara dipersembahkan lagu yang menjadi resmi menjadi penutup acara peringatan Dies Natalis Universitas Pendidikan Indonesia ke-68. Harapan untuk Universitas Pendidikan Indonesia pada Dies Natalis ke-68 ini adalah perkembangan pesat yang semakin terlihat agar meningkatkan kesejahteraan mahasiswa nya serta mampu bersaing di lingkup internasional dan banyak menghasilkan karya baru yang bermanfaat.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun