Mohon tunggu...
MTs Tangguh Takerharjo
MTs Tangguh Takerharjo Mohon Tunggu... Guru - MTs TANGGUH (Taqwa, Unggul, Humanis) - (Cp: 085895670791/Budi S.)

"Berproses, Berprogres, Sukses" Cp: Budi Setiawan (WA: 085895670791)

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

PIPMCAB Tapak Suci Putra Muhammadiyah Solokuro Mengadakan UKT, Anggota Tapak Suci Diharapkan Bisa Menjadi Teladan di Masyrakat

12 Januari 2023   19:15 Diperbarui: 12 Januari 2023   19:15 731
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Jum at, 06 Januari 2023, Kami siswa/siswi MI, MTs dan MA Muhammadiyah Takerharjo Solokuro Lamongan mengikuti acara Ujian Kenaikan Tingkat (UKT) siswa Tapak Suci Putra Muhammadiyah. Kegiatan ini bertempat di gedung MAM 10 Palirangan. Kurang lebih 120 siswa yang mengikuti ujian kenaikan tingkat (UKT). Setiap siswa wajib membawa berkas-berkas yang dibutuhkan untuk mengikuti ujian kenaikan tingkat (UKT).

Pada pukul 06.00 WIB kita sudah berkumpul untuk menunggu keberangkatan. Tepat pukul 07.00 WIB kita mulai berangkat menuju ke tempat Ujian Kenaikan Tingkat (UKT).  Pukul 07.45 kita sudah sampai di tempat Ujian Kenaikan Tingkat (UKT) tersebut. Pukul 07.45 sampai pukul 08.15 WIB kita mulai mengisi formulir pendaftaran yang sudah disediakan.

Setelah seluruh peserta mengisi formulir pendaftaran, semua siswa dikumpulkan di lapangan untuk gladi bersih pembukaan. Setelah gladi bersih kita diistirahatkan sambil menunggu acara pembukaan dimulai.

Pukul 10.00 WIB kita dikumpulkan di lapangan untuk melakukan pembukaan acara Ujian Kenaikan Tingkat (UKT) dasar ini. Ketua panitia dan juga perwakilan dari pimda 026 Lamongan yang di wakili oleh Pendekar Madya Abraham Isnain menyampaikan sambutannya.

Dalam sambutannya beliau memberikan suntikan semangat dan nasehat agar tetap menjaga nama harum Tapak Suci Putera Muhammadiyah. Beliau juga mengingatkan jika setiap anggota Tapak Suci tidak boleh melakukan hal-hal yang tercela dan perilaku menyimpang, anggota Tapak Suci harus bisa menjadi teladan di masyarakat. Setelah sambutan disampaikan kegiatan kemudian dilanjutkan dengan upacara tradisi pembukaan Ujian Kenaikan Tingkat Siswa Tapak Suci Putera Muhammadiyah PIMCAB 07 Solokuro. Dan upacara pembukaan ini dipimpin oleh kader Muhammad Haikal Nabil, salah satu alumni Perguruan Muhammadiyah Takerharjo.

Upacara pembukaan usai pukul 11.00 WIB. Kita diberi waktu untuk istirahat, shalat dan makan sampai pukul 13.00 WIB. Setelah itu, kita dikumpulkan lagi di lapangan untuk dibagi kelompok untuk test ragawi. Kita ditest untuk mempraktekan dasaran,pola langkah, dan jurus nasional.

Selesai test ragawi, kita foto bersama untuk masing-masing unit. Dan setelah foto bersama kita melaksanakan jamaah asar. Kebetulah saat itu hujan lebat turun. Kita menunggu hingga hujan reda. Setelah hujannya redah kita melanjutkan acara penutupan yang dipimpin oleh kader Wawan. Selesai penutupan, kita bersalam-salaman semua.

Sebelum pulang kita tidak lupa untuk foto bersama dan membuat Vidio. Tepat dipukul 17.00 acara Ujian Kenaikan Tingkat (UKT) siswa ini berakhir dan berjalan dengan lancar.

--------

Red: Naily Itqiyana (Siswa Kelas IX MTs Muhammadiyah 07 Takerharjo)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun