Mohon tunggu...
Khoirul Taqwim
Khoirul Taqwim Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa Pascasarjana UIN Raden Mas Said Surakarta

Peneliti Tentang Kemasyarakatan

Selanjutnya

Tutup

Olahraga

Kenapa Olahraga Catur Tak Ada Istilah: "Gantung Pikiran"?

2 Agustus 2023   11:36 Diperbarui: 2 Agustus 2023   14:32 351
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Ketika bicara para pemain olah raga ada istilah pensiun, seperti permainan sepak bola ada istilah: gantung sepatu. Nah! Dari sinilah dapat dipahami, bahwa para pemain olah raga ada masa pensiun, berbeda dengan para pemain olah raga catur, tak ada istilah: pensiun.

Pemain olah raga catur memang suatu permainan olah raga yang unik, bagaimana tidak unik? Olah raga catur tidak begitu banyak menguras keringat seperti olah raga yang lain.

Olah raga catur merupakan olah raga yang di anggap mudah untuk bersosialisasi dengan sahabat atau dengan orang yang belum di kenal sekalipun. Karena dengan duduk santai, sambil minum kopi, olah raga catur sudah dapat dimainkan dengan seni keindahan dan penuh strategi.

Uniknya, olah raga catur merupakan olah raga yang murah meriah. Karena cukup membeli papan catur dengan harag 50 ribu, sudah bisa bermain olah raga catur dengan suasana kekeluargaan.

Permainan catur memang permainan olah raga yang memakai otak. Karena tidak terlalu menguras keringat, seperti olah raga yang lainnya.

Maka olah raga catur tidak ada istilah: pensiun bagi yang bermain olah raga catur. Karena umur berapapun dapat bermain catur, asalkan masih bisa berpikir dan mempunyai minat untuk bermain olah raga catur.

Dalam permainan catur salah satu strategi terbaik adalah: kesabaran dalam melangkah dan ketepatan dalam melangkah. Karena tak jarang olah raga catur penuh dengan strategi tipuan. Maka dibutuhkan hati-hati di saat melakukan permainan catur.

Permainan catur dapat dimainkan dimana saja, tidak membutuhkan lapangan yang luas. Sehingga di warung kopi tak jarang dijadikan tempat permainan olah raga catur.

Olah raga catur dapat dijadikan tempat menguatkan rasa persaudaraan sesama. Karena saat bermain sambil minum kopi dapat menjadikan keakraban dalam memperat sebuah pertemanan.

Memang olah raga catur sebagai wadah untuk menjalin pertemanan, supaya lebih akrab dan penuh dengan persaudaraan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun