Mohon tunggu...
Khazani Darunnafis
Khazani Darunnafis Mohon Tunggu... Mahasiswa - Active Communication Science Student in University of Mataram (Concentrate on Journalism)

Write everything about Communication, Philosophy, Debate and Social.

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Humas Professional dan Cyber Public Relation

14 Mei 2024   17:44 Diperbarui: 14 Mei 2024   17:54 77
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Cyber Work (source: cyberintelligencehouse.com) 

8. Menerima umpan balik untuk dievaluasi, kemudian mengadakan penyesuaian-penyesuaian yang diperlukan

Selain menggunakan strategi diatas, seorang profesional humas juga perlu untuk memahami bahwa solusi yang cukup signifikan ketika berhadapan dengan suatu masalah tertentu adalah dengan bekerja sama dengan media, atau dalam bahasa alademisnya yaitu media relations. Lalu apa sebenarnya media relations itu sendiri ? 

Media Relations adalah salah satu usaha atau strategi dalam kehumasan yang berfokus pada peningkatan kerjasama antara perusahaan dengan media. Media relations penting dilakukan bagi seorang Public Relations karena tujuan utamanya adalah untuk reputasi perusahaan. 

Karena pada dasarnya salah satu tugas humas adalah untuk menjaga reputasi dan nama baik perusahaan, media relations akan menjembatani reputasi yang baik tersebut untuk disalurkan ke masyarakat sehingga sebuah perusahaan memerlukan kerjasama yang baik dengan media terlebih dahulu, agar media juga ikut menggambarkan perusahaan sebagai perusahaan yang memiliki citra dan reputasinya pun bertambah. 

Media relations merupakan bentuk strategi komunikasi seorang Public Relations professional dalam menjaga hubungan dengan media. Hubungan yang dimaksud biasanya adalah hubungan mutual atau saling menguntungkan antara media dengan perusahaan. Salah satu contohnya adalah pembuatan iklan di dalam media, perusahaan membayar untuk memasang iklan di media. Dan perusahaan mendapatkan keuntungan karena produknya dikenal oleh masyarakat karena media.

Sehubungan dengan media relations, press release juga menjadi kegiatan yang penting dalam profesional kehumasan. Secara sederhana, Press Release adalah suatu metode promosi yang berupa tulisan dan lebih mengarah kepada Soft Selling. Press Release merupakan aktivitas untuk memberitahukan sebuah informasi, baik itu berupa pelaksanaan kegiatan lembaga atau perusahaan, peluncuran produk, peluncuran perusahaan, dan sebagainya dengan tujuan mempromosikan citra perusahaan atau lembaga sehingga perusahaan atau lembaga tersebut dapat dikenal oleh masyarakat luas. Press Release ini bisa dipublikasikan melalui surat kabar offline atau online, hingga media sosial.

Selain metode PR secara tradisional, saat ini ada jenis PR baru yakni Cyber Public Relation. Cyber Public Relations atau biasa disebut dengan E-PR (Electronic Public Relations), secara sederhana, Cyber Public Relations  adalah praktik humas menggunakan media internet. Menurut Bob Julius Onggo dalam bukunya yang berjudul Cyber Public Relations, E-PR adalah inisiatif PR yang menggunakan media internet sebagai sarana publisitasnya. Kegiatan Cyber PR ini merupakan kegiatan kehumasan yang paling populer saat ini karena kemajuan teknologi informasi dan komunikasi. Adapun keuntungan dan kelemahan Cyber PR akan saya uraikan sebagai berikut :

  • Keuntungan Cyber PR
  • Membangun hubungan yang bersifat one to one secara cepat dan interaktif. Sehingga sasarannya sudah dipastikan tepat, karena khalayak yang merasa membutuhkan suatu informasi akan mencari sendiri informasi itu. Disini khalayak dituntut untuk lebih aktif.
  • Lebih flexible dan ekonomis dari pada PR yang dilakukan di dunia nyata,PR konvensional melakukan programnya dan mengeluarkan biaya sampai ratusan juta maka dengan E-PR semuanya akan jauh lebih murah.
  • Menyediakan informasi yang lengkap tentang institusi secara keberlanjutan dan konstan, hal itu karena internet bisa diakses kapan saja sesuai yang kita butuhkan.
  • Respon yang cepat dan terjadi kegiatan komunikasi yang cukup baik karena penyampaian respon bisa berjalan secara timbal balik. Adanya feedback yang cepat diharapkan dapat memuaskan keingintahuan khalayak, sehingga dapat tercipta hubungan yang baik antara praktisi PR dan khalayak.
  • Kekurangan Cyber PR
  • Kegiatan hacking menjadi salah satu ancaman bagi dunia maya dan di Indonesia belum ada cara yang benar-benar efektif untuk memcahkan masalah ini karena luasnya dunia internet sehingga sangat sulit dilacak meskipun kita sudah mempunyai hukum yang mengaturnya.
  • Lebih besar masyarakat Indonesia belum mengerti teknologi internet sehingga E-PR menjadi sangat sulit untuk diakses.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun