Mohon tunggu...
Kharisma Putri Setiya
Kharisma Putri Setiya Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswa

undergraduate marketing management vocational faculty in Airlangga University. find me on, instagram : @rismawardany / linkedln : linkedin.com/in/kharismawardhany

Selanjutnya

Tutup

Sosok

Kisah Nono, Si Otak Emas Asal NTT Raih Juara 1 Matematika Tingkat Dunia

20 Januari 2023   10:13 Diperbarui: 20 Januari 2023   12:08 2291
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber : Instagram.com/folkative

Indonesia memiliki banyak potensi sumber daya manusia yang unggul tak terkecuali pada generasi penerus bangsa. Berita yang satu ini patut diapresiasi dengan maksimal karena prestasinya yang membanggakan. Nono, yang memiliki nama lengkap Caesar Archangels Hendrik Meo Tnunay berhasil meraih Juara I Lomba Matematika Internasional Abacus World Competition. 

Pada kompetisi tersebut, ia sukses menyelesaikan 15.201 file dalam kurun waktu satu tahun, dan setiap satu file mengandung 10 soal matematika. Artinya, 152.010 total jumlah soal mampu dituntaskan dengan baik oleh Nono yang diujikan dalam bentuk virtual dan listening dalam Bahasa Inggris.

 Nono adalah murid SD Inpres Buraen 2, Kecamatan Amarasi Selatan Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur. Pada kejuaraan bergengsi ini ia berhasil mengalahkan lebih dari 7000 peserta lainnya yang berasal dari berbagai negara. Sungguh prestasi yang sangat membanggakan dan patut untuk dijadikan acuan motivasi untuk seluruh siswa di Indonesia.

Abacus World Competition merupakan sebuah wadah perlombaan matematika yang diikuti oleh seluruh siswa Abacus Gym di seluruh dunia. Adapun pemenang dari perlombaan ini dihitung berdasarkan skor yang dihitung dari jumlah file yang dikerjakan oleh siswa selama satu tahun. Satu file terdiri dari 10 soal. Dibawah peringkat Indonesia, diisi oleh Qatar dan USA yang hanya mampu menyelesaikan setengah dari total soal yang berhasil dikerjakan oleh Nono.

"Nono merasa senang, saya belajar matematika gasing, dan saya membaca aklitab serta berdoa. Selalu rendah hati dan tidak lupa terus berlatih" ujar Nono, dilansir dari Tribun-Flores.

Nuryati Usanak Seran dan Raflim Meo yang merupakan orang tua kandung Nono juga menuturkan jika Nono selalu diajarkan sebelum belajar harus membaca Alkitab dan berdoa.

"Nono selalu diajarkan sebelum belajar harus membaca Alkitab dan berdoa" ujar Nuryati.

Masyarakat dapat melihat langsung kehebatan skill yang dimiliki Nono dalam menjawab soal matematika dengan melihat video yang diunggah oleh channel Youtube Biro Umum Setda Provinsi NTT, yang diperlihatkan saat Nono sedang menunjukkan kehebatannya dalam berhitung di depan Viktor Bungtilu Laiskodat, Gubernur Provinsi Nusa Tenggara Barat.

Pada video tersebut terlihat kecerdasan Nono dalam menyelesaikan pertanyaan yang diberikan dengan cepat dan jawaban yang tepat tanpa menggunakan alat bantu berhitung.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosok Selengkapnya
Lihat Sosok Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun