Mohon tunggu...
Khansa Tabina
Khansa Tabina Mohon Tunggu... Mahasiswa - Content Creator

Saya adalah seorang mahasiswa yang saat ini sedang menjadi Content Creator mencakup beauty, fashion, and lifestyle.

Selanjutnya

Tutup

Bandung

Braga Pada Siang dan Malam Hari, Memiliki Vibes yang Berbeda!

14 Juni 2024   23:43 Diperbarui: 15 Juni 2024   00:07 425
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Saat anda pergi ke Bandung, salah satu destinasi yang tidak boleh terlewatkan adalah datang ke Braga atau biasa disebut sebagai Braga Street Walk. Destinasi ini menjadi tempat yang ikonik di Bandung karena jalanannya yang dipenuhi kafe dan spot foto yang instagramable. Lokasi Braga terletak di pusat kota Bandung, Jawa Barat. Hal ini menjadikan para turis sering berdatangan ke Braga karena lokasinya yang cukup strategis. Selain itu, Braga memiliki banyak tempat hidden gem dan aesthetic sehingga Braga tidak pernah sepi akan pengunjungnya.

Jika anda belum pernah datang ke Braga, saya akan memberitahu secara keseluruhan apa yang menjadi keunikan dan daya tarik di Braga. Yang pertama, dari segi arsitektur tempat ini adalah bangunan-bangunan yang memanjakan mata kita. Banyak bangunan di Braga yang memiliki gaya klasik dengan detail yang menarik, hal ini yang menjadikan Braga seringkali dijadikan tempat photoshoot bagi orang-orang sekitar. 

Yang kedua, Braga adalah tempat kuliner juga pembelanjaan bagi turis-turis. Jika anda pergi ke Braga dan suka kulineran, di sepanjang jalan anda akan menemukan banyak sekali tempat kuliner. Contohnya seperti kafe, restoran, kedai cemilan, dan masih banyak lagi hal lainnya. Sama seperti pusat perbelanjaan, anda akan menemukan banyak pengalaman berbelanja yang unik. Mulai dari toko yang menjual barang antik, orang yang berjualan bunga, sampai jasa tatto temporer. 

Selain kuliner dan pusat belanja, Braga juga seringkali menjadi tempat kegiatan budaya. Di Braga sering mengadakan berbagai kegiatan seni budaya seperti pertunjukan musik, pameran seni, sampai festival budaya. Banyak seniman memilih mengadakan kegiatan budaya di Braga karena tempat tersebut tidak pernah sepi.

Photo by: Khansa Tabina
Photo by: Khansa Tabina

Setelah membaca informasi diatas mengenai keseluruhan tentang Braga, mungkin anda menerka-nerka kapan waktu yang tepat untuk datang ke Braga? Lebih nyaman pada siang hari atau malam hari? Menurut saya, tidak ada salahnya datang saat siang maupun malam, tetapi tentu keduanya memiliki vibes yang berbeda. 

Jika anda memilih datang saat siang hari, tentu cuacanya akan lebih terik tetapi itu yang menjadikan Braga lebih hidup. Saat siang hari, kebanyakan orang yang datang untuk mengambil foto karena cahayanya lebih bagus. Lalu menurut saya, Braga saat siang hari cocok untuk datang bersama keluarga karena akan banyak restoran yang cocok untuk makan siang bersama keluarga. Saat siang hari juga anda dapat menikmati view Braga lebih jelas dibanding saat malam hari. 

Lalu kalau anda tipe orang yang suka keramaian maka datang ke Braga saat siang hari sangat cocok untuk anda, karena saat siang hari Braga lebih penuh oleh turis-turis yang ingin berfoto ria. Kekurangannya jika anda datang ke Braga saat siang hari adalah cuacanya sangat terik dan akan mudah kepanasan dan berkeringat karena anda akan sering berjalan kesana kemari untuk menikmati keindahan Braga. 

Photo by: Khansa Tabina
Photo by: Khansa Tabina

Sementara jika anda memilih untuk datang ke Braga saat malam hari, maka anda akan jauh merasa lebih adem dan tenang karena cuacanya dingin. Kebanyakan orang datang saat malam hari karena ia bukan tipe orang yang senang berpanas-panasan, ia lebih memilih untuk berada di cuaca yang dingin untuk menikmati suasana di Braga. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bandung Selengkapnya
Lihat Bandung Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun