Mohon tunggu...
Khansa Taqiyyah
Khansa Taqiyyah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Universitas Pancasila Fakultas Ilmu Komunikasi

Mahasiswa Fakultas Ilmu Komunikasi

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Energi Bersih dan Terjangkau

8 April 2024   19:48 Diperbarui: 8 April 2024   19:50 207
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Alam dan Teknologi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Anthony

Sustainable Development Goals atau Tujuan Pembangunan Berkelanjutan memiliki sekiranya tujuh belas (17) tujuan global dengan seratus enam puluh sembilan (169) capaian yang terukur dan tenggat yang telah ditentukan oleh PBB sebagai agenda dunia pembangunan untuk perdamaian dan kemakmuran manusia dan planet bumi sekarang dan masa depan. 

Dari tujuh belas tujuan global tersebut disini akan dibahas mengenai tujuan poin nomor 7 yang berbunyi perihal energi bersih dan terjangkau. Dimana capaian yang ingin dicapai dari tujuan tersebut adalah menjamin akses energi yang terjangkau, andal, berkelanjutan, dan modern untuk semua. 

Untuk dapat mencapai capaian dari tujuan tersebut terdapat beberapa data indikator yang diperlukan sehingga tujuan tersebut secara utuh dikatakan tercapai bila indikator-indikator yang ada telah terpenuhi. 

Sekiranya terdapat sebanyak tujuh (7) data indikator yang diperlukan untuk mencapai tujuan poin 7 secara utuh, diantaranya adalah rasio elektrifikasi, konsumsi listrik per kapita, jumlah sambungan jaringan gas untuk rumah tangga, proporsi rumah tangga yang menggunakan listrik sebagai bahan bakar utama untuk memasak terhadap total rumah tangga, bauran energi terbarukan, intensitas energi primer, dan kapasitas terpasang pembangkit listrik dari energi terbarukan di negara berkembang. Ketika seluruh indikator dalam capaian tujuan poin tujuh (7) tercapai maka salah satu tujuan pembangunan berkelanjutan telah usai dicapai.

 Selain mencapai tujuan dengan data indikator yang perlu dicapai tentunya ada target yang menjadi sebuah patokan dalam pencapaian tujuan tersebut. Ada sekitar empat (4) target dalam tujuan pembangunan berkelanjutan poin tujuh (7) energi bersih dan terjangkau. 

Target pertama adalah akses universal ke energi modern dimana pada tahun 2030 nanti, menjamin akses universal layanan energi yang terjangkau, andal dan modern. 

Target kedua dari tujuan ini adalah meningkatkan persentase global energi terbarukan yang mana pada tahun 2030 meningkat secara substansial pangsa energi terbarukan dalam bauran energi global. 

Target yang ketiga dari tujuan ini merupakan gandakan peningkatan efisiensi energi dengan pada tahun 2030 melakukan perbaikan efisiensi energi di tingkat global sebanyak dua kali lipat. 

Target terakhir dari capaian tujuan pembangunan berkelanjutan ini adalah memperluas dan meningkatkan layanan energi untuk negara berkembang dimana pada tahun 2030 memperluas infrastruktur dan meningkatkan teknologi untuk penyediaan layanan energi modern dan berkelanjutan bagi semua negara-negara berkembang, khususnya negara kurang berkembang, negara berkembang pulau kecil dan negara berkembang.

Berdasarkan data yang terdapat di halaman website SDGs Bappenas Indonesia perihal data Indonesia's SDG Best Practices, Stories, and Documents Repository terdapat beberapa program yang sedang dijalani dimana program tersebut melibatkan beberapa poin dari tujuan pembangunan berkelanjutan yang ingin dicapai pada tahun 2030. 

Terdapat beberapa program yang sekiranya melibatkan tujuan poin tujuh (7) dengan tujuan energi bersih dan terjangkau. Program tersebut diantaranya adalah Electrifying Agriculture, Food Estate, Statistic Reengineering, Hutan Sosial untuk Pengentasan Kemiskinan, Pemberdayaan Masyarakat Pesisir Melalui Program Industri Kreatif Olahan Kopi Mangrove Arjuna, Pertamina Subholding Upstream Dekarbonisasi, Pinky Movement, Energi Terbarukan, Transforma SeaGiliBalu, Penggunaan Energi Terbarukan, Low Carbon Program, Pembangkit Listrik Tenaga Biogas Sukadamai, End-to-end Plastic Waste Management, Jejak Setapak, Desa Binaan PT Pegadaian, Instalasi Energi Surya, Program Pendampingan Masyarakat Suku Anak Dalam di Areal Konsesi PT. WKS APP Sinarmas, Energi Baru Terbarukan, Pembinaan Desa & Komunitas Bukit Peramun Menjadi Hutan Digital, dan masih banyak program lainnya yang sedang dijalani untuk mencapai tujuan pembangunan berkelanjutan ini terutama pada tujuan poin tujuh (7). Program-program yang diadakan dan dilakukan oleh banyak pihak tersebut sangat membantu berbagai sektor dalam kehidupan serta untuk membangun negara yang lebih baik lagi dan dapat mencapai tujuan pembangunan berkelanjutan yang ditargetkan pada 2030 nanti sudah dapat tercapai seluruh poin tujuannya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun