Mohon tunggu...
Hanif Alaudin
Hanif Alaudin Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup

Berkembang dalam Konsentrasinya

13 Mei 2016   08:59 Diperbarui: 13 Mei 2016   09:21 12
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gaya Hidup. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Hai sobat,

TK atau taman kanak-kanak, merupakan tempat untuk menanamkan potensi atau karakter dalam diri seorang anak di masa awal ini. Di masa ini anak kecil memiliki perkembangan otak yang selalu dan cepat untuk berkembang. Sistem sraf adalah berhubungan dengan akal atau pikiran atau otak.  Dalam hubungan dengan sistem saraf ini banyak sekali perkembangan yang terjadi sembari dengan saling berhubungnya sistem saraf anak. Oleh sebab itu, dapat di ketahui bahwa anak di masa awal ini mulai mengenal, merangkai kata-kata, bayangan dan gambar.

Dalam perkembangan di masa awal ini berlangsung dari usia 2 hingga 7 tahun, merupakan tahap kedua menurut Piaget. Tahap ini member penekanan bahwa anak belum melakukan operasi (opration), yaitu merupakan aktivitas mental yang dibalik yang memungkinkan anak-anak untuk untuk membayangkan hal-hal yang dulunya hanya dapat dilakukan secara fisik.

Banyak sekali perkembangan yang terjadi di masa ini. Salah satunya adalah Pemusatan. Pemusatan adalah memusatkan atensi pada sebuah karakteristik lainnya. Pemusatan merupakan gejala yang paling jelas muncul pada anak-anak kecil yang belum memiliki konsevasi. Konservasi sendiri berarti kesadaran bahwa mengubah suatu objek atau subtansi tidak mengubah properti dasarnya.

Anak seusia TK / RA jika mereka di berikan 2 gelas kimia yang identik, masing-masing di isi dengan cairan hingga mencapai level yang sama. Lalu mereka ditanya apakah gelas kimia tersebut mengandiung cairan dalam jumlah yang sama atau tidak, dan mereka biasanya menjawab iya. Kemuadian cairan yang ada di satu gelas di tuangkan ke dalam gelas ketiga, yang lebih tinggi dan lebih kurus di bandingkan dengan dua gelas kimia sebelumnya. Kemudian anak-anak ditanya, apakah jumlah cairan di gelas yang tinggi dan kurus itu sama atau tidak dengan jumlah cairan di gelas yang satunya. Anak – anak di usia TK akan menjawab tidak sama. Di samping itu mereka juga membenarkan jawabannya itu berdasarkan ketinggian atau keluasan gelas. Anak-anak yang lebih tua biasanya menjawab iya dan menjelaskan jawaban mereka secara tepat.

Ini lah salah satu perkembangan yang dialami oleh  AUD, dan masih banyak lagi perkembangan-perkembangan yang di alaminya. Semoga bermanfaat.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun