Akhir-akhir ini sering sekali kita mendengar istilah Stay At Home yang muncul setelah istilah Lockdown dan bahkan hampir tiap hari kita membaca dan mendegar berita di media massa tentang istilah ini.Â
Dengan merebaknya virus corona atau COVID-19 ini, memang cara yang sangat efektif untuk memutus rantai penyebaran virus ini adalah dengan tidak kemana-mana atau dengan sebutan stay at home dari istilah lockdown yang dalam artian dipahami kebanyakan orang adalah mengunci diri dari segala aktifitas atau dengan bahasa sederhana cukup dirumah saja.
Bagi kebanyakan orang, kebijakan untuk beraktifitas dirumah7 imbas dari COVID-19 ini memang sangat membosankan karena seluruh aktifitas yang biasa dilakukan diluar, kini harus dilakukan dirumah. Hal ini dapat memicu kebosanan. Namun, tidak untuk para pecinta reptil yang salah satunya adalah reptil berjenis Iguana ini.
Kegiatan dirumah jadi makin berkesan ketika dijalani dengan asyik dan riang gembira. Bermain dengan hewan kesayangan seperti Reptile jenis Red Iguana ini malah menghilangkan kebosanan apalagi bosan mendengarkan berita-berita berakaitan tentang COVID-19 yang cenderung malah membawa ketukutan bagi para pemirsa dirumah.Â
Maka memberitakan Red Iguana menjadi pilihan penulis untuk mengarahkan pikiran masyarakat agar tidak terus terpaku dengan ketakutan.
Red Iguana adalah jenis Iguana berwarna merah yang untuk merawatnya sangatlah mudah. Makanan yang tidak begitu merepotkan serta kebutuhan-kebutuhan untuk kandang yang juga selalu tersedia selama masa kebijakan Lockdown menjadi sebuah ciri khas tersendiri dalam merawat Red Iguana ini dan pastinya tidak menimbulkan kebosanan.
Hal pertama yang dapat dilakukan oleh anda pecinta Iguana adalah setiap pagi harus dikeluarkan dari kandang dan dimandikan dengan air hangat serta dibalur dengan sedikit sabun bayi untuk perawatan kulitnya.Â
Setelah itu bisa dielap dengan menggunakan handuk lembut. Memandikan Iguana dapat dilakukan sehari sekali dan dipagi hari, hal ini untuk merawat kulitnya agar terhindar dari jamur.
Kemudian setelah dimandikan, jemur si Igi (sebutan untuk iguana) dipanas matahari pagi sembari dipijit dibagian belakang dengan lembut untuk membantu pertumbuhan spek (duri punggung) agar tuumuh maksimal dan indah.
Setelah cukup hangat, lalu siapkan sayuran yang kaya akan vitamin serta buah-buahan yang lunak. Sayuran yang disukai biasanya sayuran yang berair seperti sawi, kubis, wortel dan taoge.Â
Jangan sesekali beri si Igi dengan sayuran yang memiliki efek gas seperti kangkung ataupun kol karema akan 'menyiksa' perutnya. Selain itu beri buah yang cukup seperti pepaya ataupun melon. Pemberian makanan ini bisa dilakukan tiga kali dalam sehari.