Mohon tunggu...
Nur Aulia Keysha Mayasari
Nur Aulia Keysha Mayasari Mohon Tunggu... Mahasiswa - Keysha

Belajar berjuang bertaqwa

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pelatihan Groming dan Publik Speaking oleh Bank Muamalat Malang

18 Desember 2023   22:45 Diperbarui: 18 Desember 2023   23:41 86
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Perlu diketahui bahwa bank muamalat ini.Perlu diketahui bahwa bank muamalat ini adalah bank syariah yang ada dan tersebar di Indonesia. Banyak sekali produk-produk yanga da didalamnya. Diantaranya adalah
1.Produk Wadiah
Dimana produk wadiah yang ada pada bank muamalat adalah sebuah produk yang berupa titipan dana dari nasabah kepada bank muamalat tersebu. Dimana tabungan wadiah ini juga dapat melakukan penarikan uang setiap saat, dengan ini nasabah menjadi banyak yang menggunakan produk tersebut untuk menyimpan uangnya.
2.Produk mudharabah
Produk ini adalah sebuah sistem bagi hasil yang modalnya diambil dari bank muamalat sendiri selaku shohibul mal dan uang itu diberikan kepada pebisnis sebagai pengelola (mudharib). Produk ini biasa dimanfaatkan oleh banyak orang yang memiliki niat untuk membuka maupun mengembangkan usahanya. Tentu produk mudharabah ini sangat bermanfaat apabila kita benar dan yakin atas penggunakannya untuk mencapai omset dan keuntungan yang terencana
3.Pembiayaan istishna'
Pembiayaan ini diberikan oleh bank muamalat dalam bentuk pemesanan pembuatan barang-barang tertentu. Dimana pembuatan barang ini harus dengan kriteria dan ketentuan-ketentuan yang sudah disepakati oleh kedua belah pihak. Dimana pada pembiayaan ini, bank sebagai perantara antara supliyer dengan nasabah yang memesan barang tersebut. Dengan adanya pembiayaan ini, nasabah menjadi lebih mudah dalam melakukan pemesanan dan pembelian barang.
Dalam bank muamalat masih banyak lagi produk-produk yang ada. Dengan adanya produk tersebut, maka banyak nasabah yang menggunakan bank muamalat. Dalam pelatihan bank muamalat tersebut, kita mahasiswa yang mengikuti pelatihan itu diwajibkan untuk membuka rekening bank muamalat melalui aplikasi muamalat online. Dengan pembayaran sejumlah Rp 50.000,- ini kita sudah memiliki rekening bank muamalat dan uang tersebut langsung masuk kedalam rekening bank itu.
Dalam materi bank muamalat ini, kita juga dijelaskan apa saja transaksi -- transaksi terlarang itu, diantaranya adalah tidak terpenuhinya rukun, tidak terpenuhinya syarat dan juga tidak terpenuhinya maqashid. Tidak terpenuhinya syarat terdiri dari 4 hal, diantaranya ialah gharar, maysir, tadlis dan riba. Adapun yang tidak terpenuhi maqashid diantaranya ialah ikhtiar dan ikhtinaz, serta tolong menolong dalam hal keburukan. Dengan adanya penjelasan transaksi-transaksi terlarang tersebut, kita m,enjadi lebih faham dan dapat memilah mana transaksi yang kita pilih dan kita gunakan dan mana transaksi yang harus kita tinggalkan.  
Dalam pelatihan ini juga dibahas tentang perbedaan antara bank syariah dan bank konvensional. Diantaranya ada dalam segi landasan, dimana bank syaiah memiliki landasan dari fatwa DSN dan juga opini syariah. Adapun pada jenis organisasi, perbankan syariah menggunakan dewan pengawas syariah (DPS) dan unit kepatuhan syariah. Pada jenis sistem operasional bank syariah menggunakan bagi hasil, jual beli, sewa dan juga pinjamanserta titipan. Sedangkan bank konvensional menggunakan sistem operasional pinjaman. Adapun yang terakhir yaitu pada jenis manajemen resiko. Dalam perbankan syariah manajemen resiko yang digunakan adalah resiko kepatuhan syariah, resiko imbal hasil dan resiko investasi.
Dalam pelatihan bank muamalat juga telah dibahas tentang pentingnya publik speaking dalam dunia perbankan. Dimana publik speaking merupakan hal yang menjadi pegangan seorang banker dalam berkomunikasi bersama dengan nasabah dan kerjasama bank yang lain. Kemampuan publik speaking yang baik juga dapat menambah pelanggan, memperluas pangsa pasar, serta menambah banyak keuntungan dari berbagai produk yang ditawarkan. Semakin baik publik speaking yang diberikan, maka semakin baik pula pemasaran yang diberikan. Kemampuan publik speaking bisa dilatih mulai saat ini terutama menjadi seorang mahasiswa ekonomi yang tentu dunia kerja tidak jauh beda dengan bidang entrepreneur yang membutuhkan kemampuan pemasaran produk yang baik. Kemampuan publik speaking dapat dilakukan dengan mudah apabila kita membiasakan untuk berlatih berbicara didepan banyak orang. Sehingga dengan itu kita bisa memiliki rasa percaya diri yang lebih.
Tidak hanya publik speaking, dalam perbankan juga ada istilah groming. Dimana groming dalam perbankan bisa diartikan sebagai kemampuan pribadi masing-masing baik laki-laki maupun perempuan dalam merawat dirinya, mulai ujung rambut hingga ujung kaki. Kara salah satu yang termasuk dalam penjualan pada bank syariah juga tidak dapat dipungkiri adalah penampilan. Penampilan ini yang dapat menjadi penilaian nasabah dalam memperhatikan atau tidak proses promosi dan pelayanan perbankan. Dengan berpenampilan baik, suasana dalam perbankan menjadi baik, tentran dan nyaman tentunya. Sehingga transaksi menjadi lebih tertata dan nasabah menjadi lebih nyaman dalam menggunakan produk perbankan. Bankir juga tetap harus menjaga kebersihan, terutama perbankan syariah yang dia sangat menganut unsur syariah yaitu kebersihan sebagian dari iman.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun