Instagram adalah salah satu media sosial yang paling populer didunia, Instagram sangat membantu manusia untuk melakukan pengembangan diri ataupun mengekspresikan dirinya. Hal tidak dapat dipungkiri karena Instagram mampu membuat seseorang menjadi lebih berani dalam melakukan aktivitas sosial, apalagi dalam aplikasi Instagram sudah terdapat berbagai fitur seperti Cerita, Postingan dan video pendek. Pada era saat ini, Instagram sering kali digunakan sebagai media social yang digunakan untuk berbagai macam kebutuhan manusia seperti bisnis,ekspresi dan juga hiburan. Namun, seringkali Instagram disalahgunakan  oleh kelompok orang orang yang tidak bertanggung jawab seperti penyebaran hoax, hujatan ataupun hal negative lainnya. Adanya masalah ini menimbulkan kekhawatiran terkhusus pada pengguna Instagram karena sangat berpengaruh pada kondisi social. Masalah ini tentunya harus dapat diatasi para pengguna Instagram agar tidak berada pada jalur yang salah.
Apa yang harus dilakukan pengguna Instagram untuk mengantasi permasalahan ini?
Pertama, Para pengguna Instagram harus lebih peka terhadap informasi apapun yang ada didalam isi aplikasi itu sendiri, hal ini dapat dilakukan dengan mengkaji ulang atau mencari tahu lebih dalam mengenai berita yang didapatkan. Hal ini sangat penting tentunya karena tanpa adanya referensi lain ataupun pengumpulan bukti tentunya akan membuat tingkat kepercayaan menurun sehingga hal ini sangat penting dalam tujuan meningkatkan kepercayaan ataupun kebenaran suatu informasi. Pengguna Instagram juga perlu mengetahui dan mencari sumber-sumber yang terpercaya sehingga nantinya tidak terkecoh dengan sumber sumber dari kelompok tidak bertanggung jawab.
Kedua, dalam hal menangani hujatan yang ada di Instagram tentunya memerlukan bantuan dari lingkungan social. Hal ini disebabkan dampak dari adanya hujatan yang terjadi di Instagram dapat  mempengaruhi mental seseorang. Seperti yang terjadi pada era saat ini, tingkat permasalahan mental manusia tergolong cukup tinggi dan dan itu didapatkan dari banyaknya hujatan dari media social seperti Instagram. Jadi, dalam menangani masalah ini perlunya dukungan dan juga dampingan baik dari Media social maupun dari orang orang disekitar. Banyak orang yang meremehkan hal ini namun di sisi lain ini sangat berbahaya bagi keadaan seseorang karena memiliki dampak yang menyebabkan seseorang tidak ingin lagi melakukan aktivitas sosial atupun yang lebih mengenaskan adalah bunuh diri.
Kesimpulan, Instagram merupakan media sosial yang sangat bermanfaat untuk seseorang karena mampu mengekspresikan diri didalamnya. Namun, tentunya ada saja pihak yang tidak bertanggung jawab sehingga melakukan hal hal negatif di Instagram seperti menyebarkan hoax ataupun melakukan hujatan. Dengan adanya masalah ini maka diperlukan kesadaran terhadap sesama pengguna Instagram untuk mengatasi hal ini. Seperti hoax yang harus diketahui dulu kebenarannya sehingga nantinya tidak menganggu kondisi sosial atau mental manusia dalam menjalankan kehidupannya. Lalu, ada hujatan yang tentunya harus diatasi bersama baik di lingkup Instagram itu sendiri ataupun di lingkup sekitar seperti keluarga dan orang terdekat. Karena hujatan bukan hanya sekedar kata kata yang negatif akan  tetapi juga menjadi hal yang berbahaya terkhusus pada keadaan mental seseorang. Oleh karena itu, mari kita gunakan Instagram sebagai alat ekspresi yang bersih dari hal-hal negatif sehingga tidak ada lagi penghalang seseorang dalam melakukan aktivitas sosialnya.Â
Bijaklah dalam bersosial media!Â
@kepinnnnn_nn
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI