Perusahaan dengan aktiva yang semakin besar, terutama pada aktiva lancar, akan cenderung mengutamakan pemenuhan kebutuhan dana dengan utang. Ini menunjukkan bahwa adanya pengaruh struktur aktiva terhadap struktur modal suatu perusahaan.
* Growth Opportunity
Growth opportunity adalah peluang perusahaan tumbuh di masa depan. Namun menurut Kartini dan Arianto (2008), growth opportunity adalah perubahan total aktiva yang dimiliki perusahaan.
Perusahaan memiliki kesempatan untuk melakukan investasi pada hal-hal yang menguntungkan.
Â
* Ukuran Perusahaan (Form Size)
Perusahaan besar cenderung melakukan diversifikasi atau keanekaragaman pada produk, serta menentukan lokasi untuk mendapatkan keuntungan sebanyak-banyaknya. Oleh karena itu, perusahaan akan lebih siap menghadapi krisis karena ukurannya yang besar.
Sedangkan pada perusahaan kecil sulit untuk melakukan hal tersebut karena perbedaan ukuran perusahaan sehingga perusahaan kecil akan lebih rentan bangkrut.
* Profitabilitas
Perusahaan dengan profit yang tinggi umumnya memiliki dana internal lebih banyak. Artinya, perusahaan memiliki utang lebih rendah karena dana internal yang memadai. Hal tersebut akan memengaruhi penataan modal.
* Risiko Bisnis