Jakarta, Dengan mengedepankan protokol kesehatan, saat memasuki Universitas Pertamina wajib untuk melakukan pengecekkan suhu dan mencuci tangan terlebih dahulu dan melakukan swab antigen untuk Tim STIKOM Inter Studi. Hal ini dilakukan agar protokol kesehatan tetap terjaga dan untuk meminimalisir adanya penyebaran virus COVID -- 19.
Universitas Pertamina merupakan universitas swasta kedinasan yang berada dibawah naungan Yayasan Pertamina. Berdiri sejak tahun 2016, Universitas Pertamina didirikan atas wujud kontribusi dari PT. Pertamina (Persero) kepada masyarakat melalui pengelolaan perguruan tinggi dan dengan semangat untuk menjadi lembaga pendidikan berkelas dunia di bidang bisnis dan teknologi energi.
Selasa, 19 April 2022 STIKOM Inter Studi melakukan perjanjian kerja sama yang tertulis dalam nota kesepahaman. Perjanjian kerja sama ini ditandatangani oleh Wakil Ketua I Bidang Akademi Ibu Diajeng Herika Hermanu, BSBA., M.Si, mewakili Ketua STIKOM Inter Studi yang berhalangan hadir dan ditandatangani oleh Wakil Ketua III Bidang Kerja Sama Bapak Rizky Fauzi, S.Ikom.,M.Ikom.
Selain itu ada Ketua SPMI Ibu Kurnia, SE., MM, Asisten Wakil Ketua II Ibu Riska Tyas Prahesti, M.Ikom, Kepala Bidang Kemahasiswaan & Alumni Bapak Yasser Fikry, M.Si., Cht, dan Ketua LPPM Ibu Happy Prasetyawati, SE., MM yang turut menghadiri penandatanganan MoU.
Struktural dari Universitas Pertamina yang turut menghadiri pelaksanaan penandatanganan Nota Kesepahaman terdiri dari Rektor Universitas Pertamina Prof. IGN Wiratmaja Puja, Wakil Rektor Bidang Penelitian, Pengembangan dan Kerjasama Prof. Dr. Ir. Wawan Gunawan A Kadir, MS, Direktur Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Bapak Suhari Pranyoto, M.M, CMA, Direktur Inovasi dan Kewirausahaan Bapak Wahyu Agung Pramudito, Ph.D.
Rektor Universitas Pertamina, Prof. Ir. I Gusti Nyoman Wiratmaja Puja, Ph.D, berharap agar kegiatan kerja sama ini dapat segara diimplementasikan dengan baik. Walaupun Universitas Pertamina sudah berdiri selama 6 tahun, namun Universitas Pertamina ingin belajar banyak dari STIKOM Inter Studi yang sudah berdiri selama 39 tahun melalui kerja sama ini.
Kerja sama ini berlandaskan tujuan untuk memajukan pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat serta untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia lulusan perguruan tinggi yang setara dengan standar internasional. Diharapkan pula, melalui kegiatan kerja sama ini dapat memberikan solusi terhadap masalah - masalah yang dihadapi oleh masyarakat Indonesia.
Ruang lingkup penyelenggarakan kegiatan dibidang pendidikan bertujuan untuk meningkatkan kualitas dan kompetensi sumber daya manusia termasuk didalamnya adalah para Dosen sebagai tenaga pengajar. Dalam bidang penelitian, bertujuan untuk mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi dalam bentuk proyek komersial. Dalam pengabdian masyarakat, bertujuan untuk berkontribusi pada peningkatan kesejahteraan masyarakat yang dibentuk dalam kolaborasi penyelenggaraan proyek kemanusiaan.