Mohon tunggu...
Doddy Poerbo
Doddy Poerbo Mohon Tunggu... -

apalah arti sebuah nama

Selanjutnya

Tutup

Politik Pilihan

"Illuminatus Trilogy" ala Media Sosial (5)

21 Desember 2016   18:09 Diperbarui: 21 Desember 2016   18:25 207
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Politik. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Maka, jika mencampur adukkan antara hasil penelitian yang merupakan ilmu pengetahuan dan keimanan maka jelas dalil agama terpatahkan oleh para peneliti berdasar temuan arkeologi apalagi memperbandingkannya yang dapat menimbulkan kekacauan pikiran seperti halnya keyakinan tentang nabi Adam adalah manusia pertama di bumi.

Adalah sebuah pengalaman masa lalu sebagai peneliti, bahwa kita dapat membuat sebuah kesimpulan berdasarkan basis data yang kemudian dipengaruhi oleh faktor faktor tertentu akan menghasilkan sebuah prediksi kedaan yang akan datang. 

Dalam ajaran agama diyakini akan datang hari kiamat. Jika kita mengambil pemahaman dari ilmu pengetahuan, kerusakan lingkungan, masalah pangan, peledakan penduduk atau perlombaan persenjataan pemusnah adalah penyebab dari kehancuran peradaban yang dpicu oleh pertikaian.

Agama menjadikan kehidupan sosial masyarakat dalam sebuah tatanan kehidupan yang berpegang pada norma sehingga dapat hidup berdampingan secara damai. Antara keyakinan beragama dan ilmu pengetahuan mestinya  harus berimbang dan seiring sejalan. sehingga hasil penelitian yang disebut diatas walaupun mematahkan dalil agama seperti keyakinan bahwa Nabi Adam adalah manusia pertama dibumi tidak terjadi penentangan pada hasil penelitian bahwa diperkirakan jauh sebelum nabi  Adam turun ke bumi sudah ada peradaban manusia.

Ini artinya antara keimanan dan ilmu pengethauan jalan seiring dimana ilmu pengetahuan bisa didapatkan dengan menggunakan akal yang diberikan kepada setiap umat. Akal pikiran yang tidak berimbang sangat mudah terpengaruh seperti halnya keberadaan organisasi rahasia yang bertujuan menciptakan tatanan dunia baru dengan mengacaukan pola pikir umat dunia.

Illuminati akan merujuk pada organisasi yang digagas oleh Adam Weischaupt yang menjadi inspirasi seri novel fiksi The Ulliminatus ! Trilogy kemudian diklaim oleh organisasi rahasia yang dikaitkan dengan peristiwa konspirasi yang melibatkan pemerintahan dan korporasi yang bertujuan untuk menciptakan tatanan dunia baru dengan satu agama.

Cerita cerita fiksi konspirasi yang bercampur dengan dakwah sebagai ilustrasi keadaan masa kini bisa saja menjadi sebuah keyakinan terjadinya niat jahat untuk melenyapkan ajaran Islam yang menimbulkan  friksi antar penganut beragama seperti halnya mempersoalkan atribut natal yang sering mengemuka dalam jagat maya.

Terlebih ayat-ayat agama sudah dipolitisir dan menjadi polemik semakin memancing rasa intoleransi didalam kehidupan negara yang yang bercorak sekular. Namun demikian dalam era demokrasi tidak akan terhindarkan penggunaan dalil agama untuk kepentingan politik. Juga tidak dikatakan disebut sebagai kebangkitan aliran garis keras dalam masyarakat yang mayoritas memeluk ajaran Islam jika terjadi politisasi agama.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun