Sesampainya di tempat playstasion kami memesan satu tempat karena tempat nya sudah penuh. Kami harus menunggu lumayan lama karena playstasion nya dirental penuh oleh orang lain.
Setelah lama menunggu akhirnyaa kami pun bermain playstasion. Ditengah-tengah permainan aku merasakan stik PS tersebut tidak enak sehingga aku meminta ganti kepada penjaga PS tersebut.
“Mas ini kok stiknya gak enak ya? minta ganti mas?” kataku.
“lha kok gak enak gimana to? padahal tadi barusan saya ganti itu stiknya” masnya dengan nada yang marah.
“lha aku juga gak tau mas, kan aku barusan saja memakai stik itu” jawabku dengan ngeyel.
“mesti itu kamu kan dek yang ngerusakin stiknya!!” masnya menuduhku dengan nada yang marah.
“loh kok aku mas tadikan sebelumku juga ada yang makai to?” aku pun masih ngeyel.
“yo gak bisa gitu dek terakhirkan yang makai kamu, brati yang salah tetep kamu, pokoknya kamu harus ganti stik itu” masnya berkata.
“yo gak mau to mas orang saya aja gak ngerusakin kok” aku jawab.
“ya tidak bisa gitu dek, ya udah ini stiknya tak ganti, nanti habis main kamu harus ganti rugi stik itu” jawab masnya.
“ya udah aku tak nyelesain waktuku dulu mas” aku pun kembali bermain game sama Helmi.
Akhirnyaa waktuku sudah habis dan aku kebingunan harus gimana mengganti stik tersebut karena aku hanya membawa uang yang pas. Tidak hanya itu helmi pun juga hanya membawa uang yang pas untuk membayar PS tadi.
Aku pun meminta izin pulang terlebih dahulu untuk meminta uang kepada orang tuaku. Sampai dirumah aku meminta uang malah dimarah-marahin sama orang tuaku karena aku minta uang kebanyakan.
Setelah aku memberi alasan untuk meminta uang akhirnyaa dikasih sama orang tuaku. Aku pun kembali ketempat rental tersebut dan membayar ganti stik yang rusak tadi. Kalau pun aku tidak bayar mesti akan disalah-salahkan oleh yang jaga PS tersebut dan aku bakal kena marah.
Setelah semuanya selesai aku dan Helmi pergi pulang dengan wajah yang muram. Kami pun bercerita atas kejadian di tempat rental tadi. Besok lagi kami akan mengecek terlebih dahulu sebelum memakai PS agar kerjadian itu tidak terulang kembali.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H