Yogyakarta (UMBY) telah melakukan kegiatan yang mana merupakan salah satu program kerja (proker) dari lima program kerja utama berupa Pelatihan social media Facebook sebagai media pemasaran online dan pembuatan keripik Talas di Dusun Gono, Desa Gejagan, Kec. Pakis, Kab Magelang, Jawa Tengah. Pelatihan penggunaan media sosial sebagai media pemasaran online ini bertujuan untuk membantu pemasaran keripik Talas yang merupakan salah satu hasil dari pertanian di Dusun Gono selain daripada cabai, sayur-sayuran, dan masih banyak lagi. Kegiatan ini dihadiri oleh ibu-ibu Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Dusun Gono, mereka terlihat sangat antusias dalam mengikuti kegiatan ini. Kegiatan ini dibantu oleh mahasiswa kuliah kerja nyata (KKN) Universitas Mercu Buana Yogyakarta.
Sabtu, 13 Agustus 2022 pukul. 09.00 WIB mahasiswa kuliah kerja nyata (KKN) kelompok 61 Universitas Mercu BuanaKegiatan mahasiswa kuliah kerja nyata (KKN) yang diselengarakan oleh Univeritas Mercu Buana Yogyakarta ini bertujuan agar mahasiswa dapat menerapkan ilmu-ilmu yang di dapatkan di bangku perkuliahan untuk diterapkan pada kehidupan bermasyarakat, dimana dengan adanya kegiatan ini diharapkan masyarakat dapat menjadikan ini sebagai program lanjutan yang dimana ketika kuliah kerja nyata yang dilaksanakan oleh mahasiswa telah berakhir, masyarakat dapat melanjutkan kegiatan ini dengan sendirinya dengan bekal ilmu yang telah dibagikan oleh mahasiswa kuliah kerja nyata (KKN) Universitas Mercu Buana Yogyakarta.
Pelatihan pembuatan kripik dan pemasaran melalui sosial media sangat mempunyai hubungan yang sangat erat dikarenakan saat ini banyak orang telah menggunakan sosial media sebagai media untuk memasarkan produk mereka. Hal ini dikarenakan perkembangan teknologi saat ini telah berkembang dengan pesat, sehingga para pelaku usaha yang ingin memasarkan produknya sudah memanfaatkan media sosial sebagai media pemasaran online.
Namun saat ini masyarakat masih terkendala dengan proses pemasaran dari produk atau barang yang mereka miliki baik dari pengetahuan dan teknologi serta SDM yang saat ini masih kurang dalam pemasaran berbasis digital atau online. Maka dari itu kami sebagai mahasiswa kuliah kerja nyata (KKN) Universitas Mercu Buana Yogyakarta membantu warga dusun Gono untuk memasarkan produk yang mereka miliki, membuatkan akun sosial media seperti Facebook dan juga membantu untuk pemotretan katalog dari produk yang telah dimiliki berdasarkan survei di minggu pertama, kami melakukan wawancara kepada ibu Zumaroh selaku ketua Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) yang juga sebagai pelaku pembuatan kripik talas di dusun Gono. "mohon dibantu yah mas-mas dan mbak-mbak KKN untuk cara penjualan online untuk produk kami, karena kami disini jarang sekali untuk berjualan online". Kata ibu Zumaroh sebagai pelaku pembuatan kripik talas.
Disini kami menggunakan Facebook sebagai market place untuk memasarkan produk yang dimiliki oleh para pelaku usaha karena berdasarkan hasil survei di minggu kedua, kami menanyakan apakah mereka sudah familiar dengan aplikasi Facebook, dan mereka menjawab sudah sering menggunnakan media social tersebut sehingga menambah keingin kami untuk membantu membantu memasarkan produk mereka secara online. Facebook adalah sosial media dengan pengguna terbesar dari seluruh dunia. Tak heran, bila platform ini dimanfaatkan oleh sebagian besar penjual dalam memasarkan produknya. Melihat popularitas itu, sebagai pebisnis, penting untuk mengetahui cara jualan online laris di Facebook. Facebook saat ini juga telah menyediakan fitur marketplace, semacam toko online yang berisi penjual dengan berbagai produk.
Setelah membuatkan akun dan memberikan edukasi facebook sebagai market place kami juga memberikan contoh mulai dari awal sampai produk tersebut di pasarkan. Selain itu facebook juga memiliki keunggulan antara lain : mudah digunakan untuk pemula / praktis, menjangkau banyak orang, dan tidak ada biaya admin. Dengan adanya bantuan dari teman-teman mahasiswa kuliah kerja nyata (KKN) universitas Mercu Buana Yogyakarta, saat ini merupakan suatu penghargaan dan berita baik bagi kami karena dapat memberikan pelatihan social media facebook sebagai media pemasaran online yang berada di dusun Gono dan harapan kami kegiatan ini tetap berlanjut terus walaupun kegiatan kuliah kerja nyata (KKN) ini telah berakhir.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H