Meski sempat mengalami penurunan, angka pasien penderita covid-19 kembali meningkat. Sampai saat ini covid-19 semakin banyak variasinya dengan gejala dan tingkat penularan yang berbeda-beda. Masyarakat dianjurkan untuk menjaga pola hidup sehat sebagai upaya untuk meningkatkan imunitas tubuh.
Program Kerja ini dilaksanakan oleh kelompok 19 Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata-Program Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) Universitas Mercu Buana Yogyakarta (UMBY) karena melihat kurangnya aktivitas masyarakat untuk berolahraga. Dengan hal tersebut mahasiswa berinisiatif untuk membuat program kerja "SENAM dan JALAN SANTAI". Selama kegiatan berlangsung juga dibarengi dengan penyampaian tentang pentingnya menjaga kesehatan dimasa pandemi.
Kegiatan senam dilaksanakan selama dua pekan pada tanggal 23 dan 30 Januari 2022. Adapun kegiatan jalan santai dilaksanakan pada minggu, 06 Februari 2022. Selama kegiatan ini berlangsung tetap dengan mematuhi protokol kesehatan yaitu memakai masker, menjaga jarak dan memakai handsanitizer. Demikian kegiatan yang dilaksanakan mendapat antusias dari Masyarakat Dusun Kembangkuning IV, Desa Kembangkuning, Windusari, Magelang.
Dengan arahan Sarifudin selaku Kepala Dusun Kembangkuning IV, beliau menyampaikan bahwa adanya kegiatan tersebut sangatlah bermanfaat bagi masyarakat untuk tetap menjaga pola hidup yang baik. Hal tersebut ditambahkan oleh masyarakat, Ibu Yulia juga menyampaikan harapan dengan adanya kegiatan ini bisa dilaksanakan terus menerus setiap minggunya dikarenakan kegiatan ini sangat bermanfaat bagi masyarakat sekitar.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H