Mohon tunggu...
Kelompok 125 Jemekan
Kelompok 125 Jemekan Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswa

untuk memenuhi tugas KKN

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Membangun Diskusi Digitalisasi UMKM Bersama Mahasiswa KKN 125 IAIN Kediri di Desa Jemekan

7 Agustus 2023   21:31 Diperbarui: 7 Agustus 2023   21:40 213
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pemateri dari Mahasiswa KKN 125 IAIN Kediri/Dokpri

Jemekan, Kediri: pada 29 Juli 2023, mahasiswa KKN 125 IAIN Kediri mengadakan sosialisasi mengenai digitalisasi UMKM kepada ibu-ibu PKK. Sosialisasi ini dilakukan untuk memperkenalkan UMKM kepada ibu-ibu PKK didesa Jemekan, Salah satu dengan mengenalkan digitalisasi UMKM. Materi yang disampaikan berkaitan pengenalan UMKM, Karena belum adanya pemahaman pelaku UMKM di desa Jemekan. Beberapa hal yang disampaikan pemateri pada sosialisasi diantaranya pengertian Umum UMKM, digital marketing, branding, e-commerce dan marketplace. 

Sementara itu, ibu kepala desa sangat berharap dengan adanya program ini bisa menambah ilmu bagi para pelaku UMKM, bagaimana mengembangkan pemasaran penjualan dengan perkembangan teknologi yang sedang berkembang saat ini. Kesan dari salah satu ibu PKK terhadap sosialisasi ini " Ibu-ibu sangat antusias terhadap materi yang disampaikan oleh pemateri dan materi sangat mudah dipahami bagi ibu-ibu yang belum mengetahui tentang pengertian UMKM Digitalisasi"

Seluruh ibu-ibu PKK menghadiri acara rapat pengurus dan rapat pleno PKK yang diadakan di balai desa Jemekan. Diadakannya rapat ini guna mensosialisasikan program kerja ibu-ibu PKK dari POKJA(program kerja) 1 sampai 4 lalu di lanjut sambutan tambahan dari ibu bidan. Sebelum penutupan rapat pleno PKK perwakilan dari kelompok KKN 125 menyisipkan sosialisasi Digitalisasi UMKM kepada ibu-ibu PKK. Setelah sosialisasi disampaikan mahasiswa KKN 125 foto bersama ibu-ibu PKK.

Pemateri dari Mahasiswa KKN 125 IAIN Kediri/Dokpri
Pemateri dari Mahasiswa KKN 125 IAIN Kediri/Dokpri

Pemateri menyampaikan point-point pada beberapa materi, Pertama menjelaskan terkait peran UMKM dalam meningkatkan perekonomian di Indonesia. yaitu sebagai penyedia sarana pemerataan tingkat ekonomi rakyat kecil agar dapat menjangkau berbagai daerah termasuk plosok Desa. Kedua, Digital Marketing sebagai wawasan bagi warga desa jemekan untuk meningkatkan pangsa pasar yang lebih luas dan membangun strategi Digital Marketing untuk menghubungkan produsen dengan konsumen demi keuntungan yang jauh lebih besar. Ketiga, E-Comerce dan Market Place sebagai pemasaran produk sebagai digital untuk memberikan peluang lebih besar bagi produsen melalui komunitas dan meminimalisir modal yang besar. Empat, Branding yang bertujuan untuk membangun dan membesarkan identitas sebuah produk supaya mudah dikenal secara luas oleh masyarakat.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun