Kalian pasti sudah tidak heran ada anak sekolah sekarang (Gen Z) yang berjualan apapun itu seperti menjual jasa jasa seperti topup, Joki, Dan jasa lain lain agar mendapatkan keuntungan untuk menambah uang jajan mereka.
Berbisnis juga dapat mengasah keterampilan anda seperti di Hard Skill (Harus memiliki kemampuan khusus untuk melakukan hal) maupun Soft Skill. (Cara berbicara, Komunikasi, kerja sama tim)
Saat saya pertama kali membuka bisnis pada kelas 7 dan memiliki banyak hambatan seperti susah mencari supplier, cara menganalisis pasar (di sekolah), maupun partner bisnis.Â
saat kelas 7 banyak teman teman saya yang bermain game online seperti mobile legends, free fire, dan sebagainya. Saya melihat itu adalah kesempatan saya untuk membuka bisnis karena mereka saat itu memiliki hambatan seperti jasa joki game, topup E-Wallet, & Topup game.
Pada saat saya baru launching store, langsung datang jokian mobile legends dari teman saya yang bernama Jerry, mendapat kepercayaan pertama apalagi pelanggan pertama itu sangat susah jadi usahakan menjadi yang terbaik untuk pembeli itu.
Setelah selesai jokian mobile legends saya mulai aktif mencari supplier dan market cap lumayan bertambah seiring waktu karena aktif berinteraksi dan berjualan secara online, hingga kelas 8 saya mendapat sangat banyak supplier seperti supplier topup, akun games, suntik sosmed, premium app, dan lain lain.
Tetapi saat kelas 8 saya pernah tertipu saat membeli akun mobile legends yang cukup mahal karena masih polos dalam dunia online, saat itu saya belum paham yang bernama rekber (rekening bersama) dan admin admin jual beli akun.
Lalu kelas 9 saya mendapatkan putaran uang terbesar besar yaitu 11 juta rupiah dalam sebulan karena memiliki market cap yang sudah luas seperti di sekolah saya, sekolah orang lain, dan secara online walaupun masih di proses secara manual.
Jangan takut untuk membuka bisnis walaupun sedikit susah dan merepotkan karena banyak penipu di online, bagi mereka yang yang sudah mereka dapatkan dengan cara menipu sudah besar, namun tetap kecil karena uang akan selalu datang ketika dicari.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI