Mohon tunggu...
Kayza Suraya
Kayza Suraya Mohon Tunggu... Lainnya - Universitas Riau Kepulauan

Kayza Suraya Multi

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Keren! 5 Mahasiswa UM Menciptakan Inovasi Dompet Biodegradable Berbahan Limbah Air Kelapa dalam Program Kreativitas Mahasiswa

9 Juli 2024   15:29 Diperbarui: 9 Juli 2024   15:32 46
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Mahasiswa Universitas Negeri Malang

Keren! 5 Mahasiswa Universitas Negeri Malang mengusung judul dalam Program Kreativitas Mahasiswa untuk bantu mengurangi pencemaran lingkungan! yakni Inovasi Dompet Biodegradable Berbahan Limbah Air Kelapa (Cocos mucifera L.) Sebagai Pengganti Kulit Hewan Guna Mewujudkan SDGs no.12. Wah keren banget ya!

Dalam Kegiatan PKM ini terdiri dari Mahasiswa dengan Ketua TIM Kevin Benedicta (S1 Teknik Industri), beranggotakan Ni Putu Sania Sita Devi (S1 Teknik Industri), I Komang Gopal Davinsi (S1 Teknik Industri), Putri Zahra Oktaviona (D4 Akuntansi) , dan Nur Hidayah Oktariyanti (S1 Pendidikan Tata Busana). 

PKM ini Mengangkat isu Fast Fashion dengan solusi Sustainable Fashion yang selaras dengan SDGs no.12 yakni Konsumsi dan Produksi yang Bertanggung Jawab. Selaras dengan jumlah produksi kelapa (Menurut BPS 2023) di Kota Malang mencapai 13.004 buah yang berbanding lurus dengan limbah yang dihasilkan.Terlebih lagi sebagian besar Usaha Kecil Menengah di Malang tidak memanfaatkan air kelapa dengan baik dan dibuang begitu saja. 

Sebagian besar penelitian yang telah dilakukan dalam konteks pembuatan bahan biodegradable, menggunakan pati sebagai bahan bakunya namun masalah yang dihadapi yakni dimana pati dan gula juga menjadi bahan dasar pangan. Oleh karena itu kelebihan penggunaan selulosa dalam pembuatan produk biodegradable terletak pada nilai tarik yang tinggi serta kemampuannya untuk meningkatkan sifat mekanik produk tersebut (Rahmasari et. al., 2022). Selulosa dapat dihasilkan salah satunya dari fermentasi air kelapa untuk dimanfaatkan sebagai pengembangan produk biodegradable. Untuk itu TIM PKM-Kewirausahaan ini mengusungkan Dompet Biodegradable berbahan dasar limbah air kelapa. 

Cossy merupakan inovasi dompet biodegradable berbahan dasar selulosa air kelapa teman-teman! pengganti dompet kulit yang ramah lingkungan. Cossy didesain dengan unsur kebudayaan Nusantara, dimana mengangkat salah satu kebudayaan Malang sebagai potret ikon dalam desain cossy. Yakni Bapang Joyo Sentiko sebagai representasi object kebudayaan dan Teratai sebagai representasi tanaman khas pada batik kota Malang. 

Dengan Tagline "Fancy in Eco Friendly" diharapkan dompet ini dapat menjadi produk fashion yang melibatkan budaya, serta dikemas dengan kemasan yang mewah dengan penggunaan bahan dasar yang ramah lingkungan juga mendukung salah satu dari serangkaian tujuan yang ditetapkan oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) untuk mencapai kehidupan yang lebih baik dan lebih berkelanjutan bagi semua orang di planet ini. 

Gen-Z dengan peminat sustainable fashion, dimana usia pada rentang tersebut merupakan usia produktif yang rata-rata masih dalam lingkup dunia pendidikan sekolah menengah, hingga Universitas. Dimana kebutuhan akan dompet yang tahan lama dan memiliki visual menarik, terlebih lagi dengan desain visual yang menampilkan salah satu budaya daerah di Indonesia yaitu Malang. Akan menampilkan kesan Fancy bagi penggunanya dan tentunya ramah dengan lingkungan, seperti tagline-nya yakni "Fancy in Eco Friendly". 

Instagram: @cossy.idn 

Tiktok: @cossy.idn 

Shopee: @cossy.bio

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun