Mohon tunggu...
Katedrarajawen
Katedrarajawen Mohon Tunggu... Penulis - Anak Kehidupan

Merindukan Pencerahan Hidup Melalui Dalam Keheningan Menulis. ________________________ Saat berkarya, kau adalah seruling yang melalui hatinya bisikan waktu terjelma menjadi musik ... dan berkarya dengan cinta kasih: apakah itu? Itu adalah menenun kain dengan benang yang berasal dari hatimu, bahkan seperti buah hatimu yang akan memakai kain itu [Kahlil Gibran, Sang Nabi]

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Menghadapi Istri yang Sedang Ngambek

27 Juli 2011   12:45 Diperbarui: 26 Juni 2015   03:19 1289
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sosbud. Sumber ilustrasi: KOMPAS.com/Pesona Indonesia

Maaf kalau harus saya mengatakan, bahwa tulisan ini sama sekali tidak untuk mengekor tulisan saudari Fitri y. Yeye "Menghadapi Suami yang Sedang Ngambek" yang sedang populer karena masuk terekomendasi.

Karena sadar, bahwa tulisan saya pasti jauh dari harapan dan berkenan masuk dalam jajaran tulisan terekomendasi. Itu yang pertama. Yang kedua tentu kita juga tahu, bagaimana mungkin saya dikatakan mengekor, sedangkan saudari Fitri sendiri tidak memiliki ekor?!

Jadi dengan tegas saya katakan, bila ada para sahabat yang begitu membaca judul tulisan ini langsung memvonis saya hendak mengekor pada saudari Fitri, itu berarti ada yang tidak beres pada isi kepada Anda!

Berhati-hatilah karena mungkin sedang bermasalah ha ha ha .......

Saya juga ingin mengatakan, bahwa saya menulis tulisan ini bukan karena saya sedang menghadapi istri yang sedang ngambek.
Tidak, tidak! Pasti saat ini ia sedang duduk manis menonton sinetron kesayangannya "Anugrah" karena kasmaran dengan tokoh Fandi yang entah siapa nama pemerannya. Saya tidak peduli untuk mencari tahu.

Namun saya memang juga harus mengakui selama hidup berumahtangga tentu saja pernah menghadapi istri yang beraksi dengan ngambek.

Saya yakin diantara kita, sebagian besar yang berumahtangga pernah menghadapi istrinya yang ngambek karena berbagai hal. Tentu ini bisa dimaklumi dan tidak perlu malu untuk mengakui.
Betul?
Bila ditelaah, tentu saja ada sebabnya seorang istri sampai menunjukkan aksinya dengan acara ngambek.
Jatah gaji atau uang bulanan yang kurang atau istri kurang diperhatikan karena sebagai suami asyik dengan aktivitas, bisa menjadi pemicu istri mengambek.

Hal lain adalah karena rasa cemburu pada wanita lain atau bisa juga jatah wajib kebutuhan biologis yang kurang pada malam hari bisa menjadi sumber istri menggelar aksi ngambek.

Sebagai seorang suami, apalagi sudah menikah dalam waktu tahunan seharusnya sudah bisa memahami istrinya. Ketika istrinya ngambek, dengan sedikit sabar mau menelusuri, pasti akan menemukan jawabannya.

Dengan penyebabnya, sebagai seorang suami pasti akan mencoba untuk mengatasinya.

Akan tetapi teorinya memang segampang itu, namun tidak sedikit wanita yang ngambek dan harus pulang ke rumah orangtuanya. Karena suaminya hanya cuek bebek ketika istrinya ngambek.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun