Mohon tunggu...
Trias Syafitri Aridevi
Trias Syafitri Aridevi Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Aktif Uviversitas Internasional Semen Indonesia

Halo! Aku Trias Syafitri Aridevi, mahasiswa aktif program studi manajemen Universitas Internasional Semen Indonesia yang kini sedang menempuh semester 5. Mari kenal lebih dekat denganku! Salam, Trias Syafitri Aridevi

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Mahasiswa KKN UISI 15 Gunakan Pendekatan Pembelajaran Fun Learning untuk Meningkatkan Minat Belajar Matematika dan Bahasa Inggris UPT SDN 250 Gresik & MI Al-Falahiyah di Kecamatan Bungah

10 Maret 2023   15:09 Diperbarui: 11 Maret 2023   00:35 229
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan inisiatif Universitas Internasional Semen Indonesia yang merupakan perwujudan tanggung jawab dosen dan mahasiswa sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat dalam mengamalkan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Tujuan dari pengabdian ini adalah mahasiswa dituntut untuk menciptakan interaksi dalam bersosialisasi di masyarakat dan diharapkan sebagai sarana transformasi ilmu yang diperoleh di perguruan tinggi kepada anak-anak, masyarakat dan pemuda sekitar. 

Dalam program ini, mahasiswa bertanggung jawab untuk membantu sekolah dalam proses pendidikan, meningkatkan semangat belajar dan memotivasi minat siswa. KKN dilaksanakan selama 20 hari dari tanggal 6 hingga 26 Februari 2023 di Desa Pegundan, Kabupaten Gresik, Jawa Timur. Hasil dari program ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran sosial mahasiswa, memberi manfaat bagi lingkungan sekitar, serta meningkatkan kemampuan analitis dan praktis.

Dalam rangka melaksanakan salah satu program kegiatan KKN, yaitu kegiatan belajar mengajar di sekolah, tim kami melakukan survei ke sekolah dan bertemu dengan kepala sekolah untuk meminta ijin melaksanakan kegiatan tersebut. Pertemuan tersebut juga membahas mengenai pembuatan rencana pelaksanaan pembelajaran untuk mahasiswa KKN di sekolah tersebut. Pertemuan dengan pihak sekolah berjalan dengan lancar dan pihak sekolah menyambut baik kehadiran tim kami untuk membantu mendidik anak-anak di desa Pegundan.

Pelaksanaan kegiatan KKN ini, melalui kegiatan KKN Goes to School, di minggu ke-2. Tim KKN 15 secara langsung mengajar di UPT SD Negeri 250 Gresik dan Madrasah Ibtidaiyah Al - Falahiyah sebagai cara untuk membiasakan diri dengan lingkungan sekolah dan sebagai cara bagi siswa-siswi, dan guru di komunitas ini untuk bertukar informasi. Kegiatan KKN mengajar adalah kegiatan belajar mengajar dengan konsep belajar sambil bermain (fun learning) yang berfokus untuk kelas 4 sampai 6 di UPT SD Negeri 250 Gresik dan MI Al - Falahiyah. Dalam kegiatan ini, selain permainan yang dilakukan di dalam kelas, mahasiswa KKN akan membantu memberikan materi kepada para siswa.

KKN Goes to School
KKN Goes to School

Mahasiswa KKN UISI berpartisipasi mengajar selama 1 minggu. Mata pelajaran yang kami ajarkan adalah Bahasa Inggris dan Matematika. Informasi materi ini disusun sesuai dengan rekomendasi yang ditemukan dalam buku sekolah dan internet yang bersumber dari Google. Selain itu, mahasiswa juga membantu anak-anak dalam menyelesaikan tugas sekolah mereka. Sebagai contoh pembelajaran kelas 1, 2, dan 3, tim KKN 15 menggunakan teknik yang berkonsentrasi pada penguatan materi pengenalan alfabet, belajar membaca alfabet dalam bahasa Inggris, dan menyanyikan lagu twinkle little star. 

Selain itu, untuk kelas 4 dan 6 membaca materi yang ada di buku lembar kerja siswa kemudian mengerjakan latihan soal yang ada di buku tersebut. Di sela-sela itu diisi dengan game menyebutkan vocabulary menggunakan huruf awalan alfabet A sampai dengan Z. Di sisi lain, saat ini, digitalisasi dan Quizizz digunakan untuk mengajarkan matematika di kelas 6 dalam rangka mempersiapkan siswa untuk kompetisi dan ujian nasional. Materi kelas 6 berkaitan dengan konsep dan bentuk bangun ruang sederhana (kubus, balok, prisma, piramida, tabung). 

Tim KKN 15 juga menggunakan metode TPR (Total Physical Response) dalam pelajaran matematika untuk siswa kelas 4 dan 5, yang melibatkan nyanyian dan gerakan tubuh. Kegiatan belajar mengajar matematika di kelas 4 berkonsentrasi pada dasar-dasar ilmu pecahan, termasuk pecahan pada garis bilangan, penyederhanaan pecahan, dan perhitungan pecahan. Berbeda dengan kelas 5, di mana pengenalan pecahan, bentuk persen, bentuk desimal, dan operasi matematika tercakup dalam materi pelajaran.

Untuk membuat siswa bersemangat dalam belajar, kegiatan belajar mengajar dimulai dengan salam pembuka, diikuti dengan doa dan yel-yel. Informasi yang disampaikan oleh guru kelas sebelumnya kemudian lanjut dijelaskan oleh mahasiswa KKN. Setelah siswa menemukan jawaban, mahasiswa memberikan kesempatan kepada siswa untuk bertanya dan kemudian dilanjutkan dengan penjelasan lebih lanjut yang ditulis oleh mahasiswa untuk membantu siswa memahami materi pelajaran. Setiap siswa yang menjawab pertanyaan dengan benar akan diberi pujian dan hadiah.

Mahasiswa KKN UISI mendapat tanggapan positif dari guru dan siswa, terbukti dari umpan balik yang sangat positif. Selain itu, para guru mengapresiasi program-program yang ditawarkan oleh mahasiswa KKN UISI di desa Pegundan. Program kegiatan ini mendekatkan mahasiswa dengan siswa-siswi SD dan MI di sekitar mereka dan menambah pengalaman langsung tentang lingkungan yang pasti akan dialami oleh mahasiswa yang akan menjadi calon pendidik.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun