Mohon tunggu...
Orang Bijak Palsu
Orang Bijak Palsu Mohon Tunggu... -

Pemerhati Kehidupan

Selanjutnya

Tutup

Catatan

26 Tanggal Sial..!?

25 Maret 2012   17:02 Diperbarui: 25 Juni 2015   07:29 860
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

[caption id="attachment_170389" align="aligncenter" width="402" caption="Sumber Foto:5225civic.blogspot.com"][/caption]

Angka 13 dipercaya oleh dunia barat sebagai angka yang ditakuti dan perlu dihindari karena mengandung kesialan. 26 adalah perkalian angka 13 atau Angka 13 yang didobel. Lalu apakah kesialannya juga dobel. Hidup adalah serangkaian pilihan-pilihan dan Tuhan memperjalankan kita dijalan yang kita pilih. Jika kita memilih untuk meyakini hal itu maka sangat boleh jadi kita benar. Begitu pula sebaliknya.

Sumber Wikipedia menyebutkan banyak sekali gempa bumi diberbagai penjuru dunia yang terjadi pada tanggal 26. Bagi Indonesia sendiri kebetulan angka itu juga merupakan angka kurang baik karena berbagai kejadian kurang menguntungkan terjadi pada tanggal itu. Berikut beberapa kejadian tidak menyenakkan [musibah dan bencana] yang terjadi pada tanggal 26.

Pada tanggal 26 Agustus 1883 Gunung Krakatau meletus dan menewaskan 36.000 orang lebih. 26 Desember 2004, tsunami paling dahsyat abad 21 melanda Aceh dan sebahagian Sumatera Utara. 26 Juni 2010 gempa di Tasikmalaya. Gunung Merapi di Jawa Tengah meletus tanggal 26 Mei 2006 yang menewaskan banyak korban jiwa. Jembatan Kutai Kartanegara juga roboh pada tanggal 26 November 2011. Beberapa bencana alam yang terjadi pada tanggal 26 berdekatan dengan malam bulan purnama atau titik balik bulan purnama. Kekalahan Indonesia dengan Malaysia di piala AFF juga terjadi pada tanggal 26.

Apakah ini semua kebetulan dan bagaimana dengan tanggal 26 hari ini..?? Semuanya dikembalikan kepada anda! Hidup adalah pilihan-pilihan dan Tuhan memperjalankan kita dijalan yang kita pilih. Yang paling penting adalah bukan apa yang dikatakan orang lain benar tentang sesuatu tapi apa yang kita yakini dengan kebulatan hati. Karena tidak ada kebenaran mutlak di dunia ini...^_^...

Apapun yang dikatakan orang tentang tanggal 26 yang pasti hari ini [26 Maret 2012] seorang penyanyi berdarah Indonesia yang sukses mendunia bernama Anggun C Sasmi akan berlaga pada festival musik eurovision di Baku [kota kelahiran Gari Kasparov], Azerbaidjan. Sebagai orang Indonesia kita pantas berbangga. Semoga Anggun bisa menorehkan prestasi disana dan semoga tanggal 26 hari ini membawa banyak keberuntungan kepada anda semua !!

Salam 26

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Catatan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun