SALAH satu hikmah bulan suci Ramadan adalah membangkitkan gairah perekonomian khususnya bagi usaha kecil menengah (UKM), dengan maraknya para penjual makanan beragam menu buka puasa, salah satunya adalah manisan buah kurma
Kurma (Phoenix dactylifera) merupakan tanaman palma yang tumbuh subur sepenjang tahun tanpa kenal musim. Sudah sejak ribuan tahun lamanya dibudidayakan di Timur Tengah dan Afrika Utara dan menjadi makanan pokok sebagain besar negara-negara di wilayah tersebut.Â
Tanaman yang digadang-gadang berasal dari Teluk Persia tersebut, keberadaannya menjadi bagian proses penciptaan alam oleh Sang Maha Pencipta, Allah SWT, Â dan juga bagian dari perjalanan sejarah Islam, termasuk makanan yang sering disebut dalam kitab suci Al-Qur'an, berikut diantaranya :
Surah Ar'Rad ayat 4 :
"Dan di bumi terdapat bagian-bagian yang berdampingan, kebun-kebun anggur, tanaman-tanaman, pohon kurma yang bercabang, dan yang tidak bercabang; disirami dengan air yang sama, tetapi Kami lebihkan tanaman yang satu dari yang lainnya dalam hal rasanya."
Surah Al-Qaf ayat 10 :
"Dan Kami tumbuhkan pula pohon kurma yang tinggi-tinggi yang mempunyai mayang yang bersusun-susun karena banyak sekali buahnya.
Surah Al-An'am ayat 141 :
"Dan Dialah yang menjadikan tanaman-tanaman yang merambat dan yang tidak merambat, pohon kurma, tanaman yang beraneka ragam rasanya, zaitun dan delima yang serupa (bentuk dan warnanya) dan tidak serupa (rasanya)."
Surah Maryam ayat 25 :