Sertifikasi munkin sebuah kata yang masih asing di telinga kita sebagian, munkin juga ini pertama kalinya kita mendengar yang dinamakan dengan "Sertifikasi".
Jadi disini saya akan menceritakan terkait dengan apa itu sertifikasi dan kenapa penting bagi kita untuk mengikuti sertifikasi khususnya bagi kita yang mengambil Fokus dalam Pendidikan vokasi.Â
Pendidikan Vokasi, yaitu pendidikan yang memfokuskan pada aspek pengetahuan dan ketrampilan praktis, contohnya skill dalam bidang kejuruan seperti yang ada di Sekolah menengah kejuruan, ataupun Politeknik. Pendidikan vokasi membentuk kita menjadi seorang expert atau ahli di bidang kompetensi tertentu.
Apa keterkaitannya dengan Sertifikasi?
Singkatnya sertifikasi adalah suatu proses pengujian atau pelatihan yang dapat kita ikuti baik yang difasilitasi oleh pemerintah maupun instansi terkait, yang dimana sesudah kita mengikuti program pelatihan tersebut ataupun ujian dan tes-tes yang ada maka peserta dinyatakan kompeten dan akan mendapatkan sertifikat sebagai tanda berhasil atau kompeten dalam bidang tertentu.
Adalah Suatu hal yang penting bagi kita khususnya teman-teman lulusan Sekolah menengah kejuruan untuk mengikuti sertifikasi. Di Indonesia sendiri ada beberapa lembaga pemerintahan dan Instansi yang menyelenggarakan Sertifikasi. dan khusus untuk bidang peminatan Ilmu Komputer, Informasi dan Komunikasi salah satunya difasilitasi oleh Kementrian Komminfo.
Salah satunya yaitu VSGA (Vocational school Graduate Academy) yaitu sebuah akademi yang dapat teman-teman ikuti yang di dalamnya terdapat skema-skema pembelajaran contohnya seperti JWD(Junior Web Developper), JGD(Junior Graphic Designer), dan JNA(Junior Network Administrator).
Merupakan sebuah kesalahan kita di era informasi yang semakin berkembang ini jika kita tidak memanfaatkan pelatihan-pelatihan yang diselenggarakan pemerintah untuk menambah Pengetahuan, Kompetensi kehalian kita.Â