Saat senja tiba dengan rona bayang mu yang memenuhi semesta
Terusik rindu yang menelusuk disetiap kedip mata
Terlukis senyum yang selalu timbulkan bahagia
Ingin sekali kembali merajut cerita bersama
Bila saja detik ini kau ada disamping ku
Akan ku ceritakan betapa nestapa nya diri ku
Karena dipisahkan oleh waktu
Sehingga membuat diri ku merindu
Bila saja detik ini kau ada disini
Akan ku tulis syair-syair puisi
Perihal sebuah rasa dan isi hati
Yang selalu merasa sepi
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI