Mohon tunggu...
M. Kuncara Budi Santosa
M. Kuncara Budi Santosa Mohon Tunggu... -

Owner & Pemimpin Partner dari Kantor Akuntan Publik M. Kuncara Budi Santosa, SE, AK, MM, CA, CPA Telp 097838900901/ 0274 5305200 Jl. Godean km 5, No. 104, Yogyakarta, 55292

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Rapat Koordinasi Anggota IAPI Cabang Yogyakarta

10 Desember 2014   17:50 Diperbarui: 17 Juni 2015   15:37 116
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bisnis. Sumber ilustrasi: PEXELS/Nappy

RAPAT KOORDINASI ANGGOTA  IAPI CABANG YOGYAKARTA

"The first great gift we can bestow on others is a good example."

-- Thomas Morell, Librettist

Hari Senin, tanggal 1 Desember 2014, bertempat di Kantor Akuntan Publik (KAP) Drs. Kumalahadi yang terletak di daerah Lempong Sari, Yogyakarta dilangsungkan rapat koordinasi anggota Ikatan Akuntan Publik Indonesia (IAPI) Cabang Yogyakarta.

Pertemuan dibuka dan dipimpin oleh Ketua Pengurus IAPI Cabang Yogyakarta yaitu Dr. Drs. Kumalahadi, SE, Ak, M.Si, CA, CPA. Pertemuan dihadiri oleh Bapak Dr. Drs. Sugiarto, M.Acc., MBA., Ak., CPA Sugiarto dari KAP HLB Hadori Sugiarto Adi dan Rekan dan Bapak M. Kuncara Budi Santosa, SE, Ak, MM, CA, CPA, BKP dari KAP M. Kuncara Budi Santosa.  Beberapa Partner dari Kantor Akuntan Publik yang ada di Yogyakarta ijin tidak bisa hadir dalam pertemuan tersebut.

Adapun yang dibicarakan dalam pertemuan tersebut antara lain evaluasi kegiatan yang telah dilakukan selama tahun 2014.  Salah satu program yang dilaksanakan selama tahun 2014 adalah peresmian CPA TEST CENTER yang terletak di Fakultas Ekonomi Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta oleh Pengurus Pusat IAPI yang dihadiri oleh Dekan FE UII dan seluruh akuntan publik yang ada di Yogyakarta pada tanggal 21 Juni 2014.

Selain peresmian CPA Test Center, pada tanggal yang sama (21 Juni 2014) juga diselenggarakan Lokakarya Audit atas Laporan Keuangan Konsolidasian Grup serta Perumusan Opini dan Pelaporan atas Lap. Keu (SA 600 & 700) yang disampaikan oleh narasumber Bapak Handoko Tomo, Ak, CPA, CA, CSRS, Certified IFRS Lecturer (Ketua Komite Asistensi & Implementasi Standar Profesi – IAPI, Partner KAP Tjiendradjaja & Handoko Tomo, dan akademisi)

Selain mereview kegiatan tahun 2014, Pertemuan juga membicarakan usulan program dan kegiatan IAPI Cabang  Yogyakarta untuk tahun 2015. Adapun beberapa hal yang akan dilakukan selama tahun 2015 adalah menggalakkan kembali pertemuan rutin anggota IAPI Cabang Yogyakarta setiap 2 bulan sekali. Pengurus IAPI Cabang Yogyakata juga akan mengadakan kegiatan Pendidikan Profesional Lanjutan (PPL) sebanyak 3 kali yang akan diselenggarakan di bulan Januari 2014, Maret 2014 dan Juni 2014.

Adapun 3 tema besar yang akan diusung dalam PPL oleh IAPI Cabang Yogyakarta, antara lain:

PPL pertama, berkaitan dengan  PPL Wajib dari PPAJP Depkeu dan Audit Perpajakan.

PPL kedua berkaitan dengan Audit Perbankan, yang meliputi Audit BPR (Bank Perkreditan Rakyat) dan Audit BPRS (Bank Perkreditan Rakyat Syariah) dan isu-isu yang berkaitan dengan audit bank umum lainnya.

PPL Ketiga berkaitan bagaimana meningkatkan kualitas audit dari Kantor Akuntan Publik, yang meliputi pelaksanaan SPM (Standar Pengendalian Mutu) dan peningkatan kualitas Kertas Kerja Audit.


Penulis: M. Kuncara Budi Santosa

eMail: kapkuncara@gmail.com

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun