Gorontalo (01/07) -- Divisi Keimigrasian Kanwil Kemenkumham Gorontalo pada Jumat (01/07/2022) melaksanakan Bindalwasnis di Kantor Imigrasi Kelas I TPI Gorontalo.
Dalam Kesempatan tersebut, Kepala Bidang Perizinanan dan Informasi Keimigrasian, Zamroni, mewakili Kepala Divisi Keimigrasian Kanwil Kemenkumham Gorontalo, menyampaikan bahwa tugas-tugas Fasilitatif dan Substansif harus saling berjalan beriringan dan saling mendukung terhadap pelaksanaan tugas dan fungsi masing-masing.
Bindalwasnis berlangsung di ruang Pangimba, hadir dalam kegiatan tersebut Plh. Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Gorontalo, Raymon Mahira Nazmi bersama seluruh Pejabat Struktural, JFT dan JFU.
Dalam Kegiatan Monitoring Bindalwasnis tersebut Kabid Perizinan Infokim Zamroni bersama Pelaksana JFU Divisi Keimigrasian, melakukan Pengecekan terkait dengan Kendala yang dihadapi tiap-tiap seksi di Kantor Imigrasi Goronalo.
Di akhir kegiatan Bindalwasnis, Plh. Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Gorontalo memperkenalkan Pejabat Baru yaitu Kepala Subbagian Tata Usaha, Rianingsih Kasim dan Kepala Urusan Umum, Usman Mohamad.
Kegiatan Monitoring Bindalwasnis merupakan agenda Rutin dua Mingguan yang dilaksanakan oleh Divisi Keimigrasian Kanwil Kemenkumham Gorontalo sebagai bentuk monitoring dan evaluasi pelaksanaan tugas dan fungsi di Unit Pelaksana Teknis.
(Kantor Imigrasi Kelas I TPI Gorontalo, Kanwil Kemenkumham Gorontalo)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H