Mohon tunggu...
Kang Win
Kang Win Mohon Tunggu... Wiraswasta - Penikmat kebersamaan dan keragaman

Ingin berkontribusi dalam merawat kebersamaan dan keragaman IG : @ujang.ciparay

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Mengenal Lalapan Buah yang Digemari Urang Sunda

1 April 2021   00:15 Diperbarui: 1 April 2021   00:37 7209
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kita pasti setuju, Ranti adalah nama yang indah untuk seorang wanita. Tapi tahukah kita bahwa ranti terkait dengan leunca, nama lalapan buah yang digemari orang Sunda. Tapi anehnya ranti adalah nama yang jarang digunakan untuk perempuan Sunda. Ranti adalah nama lain untuk leunca di sebagian wilayah Nusantara. Sedangkan solanum nigrum adalah nama latinnya.

Tomat, mentimun, jengkol dan petai serta terong pasti semua orang mengenalnya. Leunca? Mungkin banyak yang tahu terutama orang Jawa Barat. Tapi bagaimana dengan takokak,  buah Loa dan tongtolang? Mungkin tidak banyak yang mengenalnya.

Sudah menjadi pengetahuan umum bahwa lalab (lalapan) merupakan bagian dari budaya Sunda. Dalam budaya Sunda lalapan bukanlah sekedar pemanis piring makan atau penghias piring lauk pada saat seorang chef melakukan plating hasil masakannya. Lalapan menjadi bagian penting dari menu makan khas Sunda. Per definisi lalab (lalapan) adalah sayuran yang dimakan dalam keadaan segar (mentah) sebagai salah satu teman makan nasi.

Maka bagi banyak orang memahami lalapan itu sebagai sayuran yang dimakan mentah. Itu betul. Tapi tahukah anda bahwa sayuran yang menjadi lalapan ada yang berjenis buah.  Semua yang saya sebut di atas adalah jenis buah yang menjadi lalab (lalapan).

Tomat, Terong, Leunca dan Takokak

Keempatnya masih satu keluarga dari keluarga "solanum".

Tomat  (solanum lycopersicum) adalah buah yang banyak manfaat dan kegunaannya. Sebagai buah, tomat memiliki kandungan vitamin c yang cukup tinggi. Ketika mengalami mulut sariawan atau panas dalam, tomat menjadi salah satu buah yang dicari untuk mengurangi gejala yang dirasakan. 

Dalam hal makanan, tomat menjadi pilihan utama pemanis piring makan selain daun selada bokor. Tomat juga menjadi salah satu jenis bahan yang digunakan untuk bumbu masakan. Adapun tomat yang biasa dimakan sebagai lalapan umumnya adalah tomat muda. Dalam basa Sunda tomat muda ini disebut dengan "kemir".

Mentimun, timun atau ketimun (Cucumis sativus) hampir sama dengan tomat dalam posisinya sebagai lalab (lalapan). Hampir semua orang di negara kita menyukainya.

Terong (solanum melongena). juga merupakan "buah" yang dikenal banyak orang di Indonesia khususnya terong jenis besar yang biasa diolah jadi masakan. Terong jenis ini yang paling banyak dikenal adalah jenis terong ungu. Selain terong ungu ada jenis lain yang biasa diolah jadi masakan yaitu terong putih. 

Terong putih ada yang bentuknya bulat dengan diameter bisa mencapai 8 cm dan yang silindris memanjang yang dikenal sebagai terong putih jepang. Selain itu ada terong putih yang memanjang seperti terong ungu. Jenis yang terakhir ini di masyarakat Sunda biasa disebut juga dengan (maaf) "terong kontol sapi".

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun