Terdengar rengang-rengang suara tadarus ibu di ujung malam
Nadanya mengalun lembut memasuki ruang telingaku
Mengembarai sanubari anak manusia yang masih polos pikirannya
Temali kemalasan pun perlahan mulai terurai
Tak berdaya melawan kidung keindahanÂ
Yang setiap ujungnya menawarkan ketenangan
Kaki pun tak lagi goyah saat menjajaki tanah
Mencari kucuran kesegaran
Sebagai bekal awal bagi hamba
Untuk tunaikan tugasnya
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!