Surabaya -- Siswa Kampuh Welding Indonesia Surabaya menorehkan prestasi yang membanggakan di kejuaraan pengelasan tingkat Asia, ARC Cup 2021, yang berlangsung di Beijing, Cina, 18-19 Desember 2021.
Prestasi membanggakan diukir oleh siswa Kampuh Welding Indonesia dengan meraih medali emas, perak, perunggu, dan harapan pada beberapa kategori proses pengelasan yang diperlombakan.
Siswa Kampuh Welding Indonesia adalah satu-satunya wakil dari Indonesia yang bersaing dengan para peserta dari 14 negara di Asia. Ada 4 welder dari Indonesia yang bertanding. Semuanya memperoleh medali dari beberapa kategori yang dilombakan.
Yaitu untuk kategori Proses 111/SMAW yang dieksekusi dengan baik oleh sdr. Heri Priyanto mendapat juara I,proses pengelasan Finish Product yang dieksekusi oleh sdr. Ramadana Maulana Putra mendapat juara II, untuk Proses 141/GTAW yang dieksekusi oleh sdr. Mohammad Afwan mendapat juara III, dan untuk Proses 135/GMAW yang dieksekusi oleh sdr. Yoga Bayu Pratama mendapatkan juara harapan.
Persiapan Lomba Tiga Bulan
GM Training Development Kampuh Welding Indonesia DR. Ir. M. Zaed Yuliadi, M.Sc. mengungkapkan, untuk menghadapi kejuaraan ini, timnya mengadakan training intensif yang didampingi langsung oleh instruktur-instruktur berpengalaman dari Kampuh Welding Indonesia dengan kurun waktu selama tiga bulan di Kampus C Kampuh Welding Indonesia.
"Training didampingi oleh para welder senior dan berpengalaman. Selama pelatihan, peserta mendapatkan materi sesuai yang kategori yang dilombakan," ujarnya, (31/12/21)
Zaed Yuliadi mengatakan, prestasi membanggakan akan menjadi catatan emas bagi Kampuh Welding Indoneaia Surabaya. "Karena bagi Indonesia hal itu adalah prestasi membanggakan, karena terbukti para peserta Indonesia bisa menjadi welder profesional tingkat internasional." ujarnya
Dia menambahkan, prestasi ini merupakan lanjutan pada kejuaraan yang diselenggarakan pada tahun 2019. "Saat itu Indonesia juga memborong banyak medali," ujarnya.