Mardani Akan Jadi Bupati Termuda Se Indonesia
BATULICIN – Calon Bupati Tanah Bumbu Kalimantan Selatan Mardani H Maming SH, yang diusung oleh Partai PDI Perjuangan memperoleh suara terbanyak pada pemilihan kepala daerah pada 16 Agustus 2010 yang lalu akan menjadi Bupati termuda se Indonesia pada umur 28 tahun.
Dimungkinkan juga, Mardani H Maming SH akan memecahkan Rekor Museum Rekor Indonesia (MURI) yang sebelumnya dipegang oleh Yopi Arianto SE, Bupati Indragiri Hulu, Ia dilantik pada Selasa (3/8/2010) pada usia 30 tahun.
Mardani H Maming SH, pemuda kelahiran Batulicin ini lahir pada17 September 1981. Maju menjadi Calon Bupati Tanah Bumbu berpasangan dengan Drs Dirfiadi Darjat mantan Plt Sekretaris Daerah Tanah Bumbu.
Dalam putaran kedua pada 16 Agustus 2010 yang lalu, pasangan ini mengalahkan rivalnya H Hamsyuri SH yang juga kakak kandung Mantan Bupati Tanah Bumbu Kalimantan Selatan periode sebelumnya, dr Zairullah Azhar. H Hamsyuri yang berpasangan dengan Ir Sartono Msi hanya memperoleh suara sebanyak 50.191 suara, sedangkan Mardani H Maming meraup 67.993 pemilih.
‘’ Yang Muda Yang Peduli ‘’ jargon yang diusung pasangan DD (Mardani H Maming – Difriadi Darjat), berhasil menggaet suara pemuda di Bumi Bersujud Tanah Bumbu pada  putaran kedua Pemilukada. Selain Suara Pemuda, pasangan ini juga didukung tokoh-tokoh penting seperti, Ketua DPRD Tanah Bumbu H Supiansyah dan juga oleh Rudy Arifin Gubernur Kalimantan Selatan (Ketua DPW PPP Kalsel). Kadir Kudus Ode
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H