Mohon tunggu...
Juni Wati Sri Rizki
Juni Wati Sri Rizki Mohon Tunggu... Dosen - Ketua Yayasan Muslimah Peduli Alam

Pencinta seni dan pembelajar yang gemar berdiksi sekaligus menginspirasi

Selanjutnya

Tutup

Diary

Curiga Email Penipuan, Googling!

25 Juni 2024   23:39 Diperbarui: 25 Juni 2024   23:40 2005
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Diary. Sumber ilustrasi: PEXELS/Markus Winkler

Malam ini sekitar pukul 21.08 saya menerima email yg mengatasnamakan provider anti virus McAfee. Isi pesannya menyebutkan bahwa pembaharuan anti virus saya sudah sukses, dan saya dikenakan tagihan sebesar USD. 695.98 dengan cara auto debit.

 Awalnya saya merasa bahwa saya mungkin sudah melakukan kesalahan saat menggunakan laptop.  Mungkin secara tidak sengaja saya mengklik pop up yang muncul tiba-tiba saat saya sedang serius mengerjakan sesuatu di laptop. 

Berarti saya harus merelakan uang saya yang terdebit secara otomatis dari rekening. Begitulah yang terpikir di benak saya. 

Spontan saya memeriksa saldo rekening dan riwayat transaksi. Ternyata tidak ada transaksi sebagaimana tersebut di email. Apa mungkin belum dilakukan pendebitan? Rekening mana yang akan didebit? Apa sebaiknya saya tarik semua uang di rekening saya agar tidak terdebit otomatis? (Tapi betapa merepotkannya). Beragam pertanyaan dan rencana tindakan muncul di benak saya seketika, mengingat jumlah nominal tagihan tidak sedikit menurut saya. 

Saya baca kembali emailnya. Di situ tertera nomor telepon yang bisa dihubungi jika sekiranya ingin konfirmasi atau membatalkan transaksi.  Email itu sendiri tidak disarankan untuk di balas.

Saya berpikir betapa repotnya menelepon nomor telepon internasional, di samping biaya cukup mahal, koneksinya juga belum tentu lancar.

Tiba-tiba saya terpikir untuk mencari tahu apa mungkin ini penipuan.  Saya googling dengan kata kunci "penipuan MC..." maksud saya menulis "McAfee", namun belum selesai saya mengetiknya, langsung muncul tulisan yang saya maksud. Saya langsung berpikir bahwa ini pasti sudah pernah terjadi pada orang lain, sudah ada yang mengulasnya. Begitulah pemikiran saya.

Selanjutnya,  saya klik tanda penelusuran. Ada beberapa artikel terkait yang muncul. Bahkan dari situs McAfee sendiri ada artikel yang berisi peringatan serta langkah-langkah mengatasi penipuan.

Dengan itu saya simpulkan bahwa saya sedang jadi target percobaan penipuan. Ini tidak berhasil karena saya tidak gegabah menghubungi nomor kontak yang ditawarkan pengirim email.

Pesan saya kepada para netizen, bila mendapatkan pesan dari pengirim yang tidak dikenal, dan membuat tidak nyaman sebaiknya cari tahu informasinya terlebih dahulu. Google bisa membantu. Dan jangan pernah  menghubungi balik nomor kontak yang tidak dikenal. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Diary Selengkapnya
Lihat Diary Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun