Mohon tunggu...
Juwita Maryana
Juwita Maryana Mohon Tunggu... Mahasiswa - 11

haloo

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud Pilihan

Dampak Hadirnya Minimarket terhadap Toko Kelontong dari Segi Perekonomian

16 Maret 2022   21:11 Diperbarui: 16 Maret 2022   21:12 2692
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
(Gambar sekitar toko kelontong dan minimarket)


 

SUKABUMI - Membuat sebuah usaha dan bisnis adalah hal yang lumrah untuk dilakukan dalam kehidupan masyarakat. Terdapat banyak pilihan usaha yang dapat dijalankan oleh seseorang. Salah satu bisnis yang mempunyai potensi besar saat ini adalah bisnis dalam usaha toko kelontong dan minimarket.

 

Seiring berkembangnya zaman perusahaan ritel di Indonesia semakin banyak. Tumbuh pesatnya perusahaan ritel seperti minimarket di wilayah permukiman masyarakat mempunyai pengaruh positif dan negatif terhadap warung-warung kecil disekitarnya. Hadirnya minimarket juga berpengaruh terhadap persepsi masyarakat tentang menurunnya omset dan jumlah pelanggannya yang semakin berkurang.

 

Di era yang modern seperti sekarang, membuat konsumen lebih rasional dalam memilih tempat yang nyaman untuk berbelanja. Jika dilihat dari segi harga, untuk minimarket memiliki harga lebih tinggi dibandingkan dengan toko kelontong, meskipun pada dasarnya minimarket dan toko kelontong memang memiliki target pasar yang berbeda.

 

Minimarket dan toko kelontong dapat bersaing dalam suatu tempat yang sama karena pada dasarnya semua barang yang dijual di toko kelontong dapat ditemukan di minimarket seperti Alfamart maupun Indomart. Hal ini yang akan berpengaruh bagi keduanya. Pasalnya jarak antara minimarket dan toko kelontong yang saling berdekatan dapat memicu terjadinya persaingan mulai dari pendapatan hingga jumlah konsumen.

 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun