Mohon tunggu...
Juwita Muhayang
Juwita Muhayang Mohon Tunggu... Lainnya - do not be afraid to fail

Videografi_Photography #Mahasiswa #Nunukan_kaltara

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Peran dan Sikap Saya terhadap Kehidupan Multibudaya

20 September 2020   06:18 Diperbarui: 20 September 2020   06:36 41
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sosbud. Sumber ilustrasi: KOMPAS.com/Pesona Indonesia

Jangan ragu untuk bersahabat atau berteman dengan orang yang berbeda Suku bangsa. Karena dengan berteman dan berinteraksi, kita dapat mengenal dan mengetahui Kehidupan, budaya, dan sosial yang mereka miliki. Dengan begitu dapat mempererat ikatan pertemanan atau persahabatan. Interaksi yang dapat saya lakukan kepada  teman yang berbeda suku bangsa Yaitu menghormati budaya Mereka,  Berbicara dengan sopan dan baik, dan tidak mencela kehidupan sosial mereka.

Saat saya duduk bangku Smk selama 3 tahun. Saya memiliki 2 orang sahabat yang bernama Jasmini dan Rasni. Jasmini sendiri biasa saya panggil dengan nama Si Mami sedangkan Rasni saya panggil dengan sebutan Nini. Awalnya sih kami selalu jajan sama-sama disekolah, kekantin bertiga, kumpul tugas juga bertiga, kerja kelompok juga sama-sama. 

Lama-kelamaan kami menjadi akrab, dari situlah kami memulai persahabatan ini. Selain itu tempat tinggal kami juga paling jauh diantara kelas. Paling jauh itu saya disei lancang, kedua nini dimamolo dan Agak dekat dari kota mami. Peran mereka bagi saya sangat penting. Selain sebagai teman suka dan duka juga kisah yang menarik  dari kehidupan saya sendiri. Mereka selalu menyemangati saya, membantu dalam kehidupan pendidikan juga, dan masih banyak lagi.

kehidupan multibudaya sangat tercermin waktu di SLTA. Dapat dilihat dalam praktik pendidikan dalam mengakui, menerima, menghargai, dan menghormati latar belakang bangsa Indonesia yang beranekaragam budayanya. Saling memahami dan berusaha  menerima perbedaan budaya bangsa sebagai suatu keunikan yang luar biasa. Dan tidak adanya perbedaan dan diskriminatif dalam kehidupan pendidikan.

Jika adanya penggunaan bahasa daerah disekolah saya tidak setuju. Mungkin orang bertanya mengapa? Karena disekolah itu siswanya memiliki bahasa dan suku yang berbeda. Otomatis jika dalam berkomunikasi Siswa yang satu dan lainnya dipastikan banyak yang tidak paham dengan apa yang dibicarakan. Selain itu disekolah juga sudah disediakan bahasa indonesia untuk lebih memudahkan dalam berkomunikasi satu sama lain.

Dengan adanya pembelajaran Suku Bangsa Indonesia dengan berbagai aktivitas, dari pembelajaran itu dapat memberikan pemahaman dan pengetahuan mengenai suku bangsa yang ada diindonesia. Dapat mengenal berbagai macam suku dan daerah yang ada diindonesia. Dan juga Memberikan pengetahuan Kehidupan sosial berbagai macam suku.

Adapun langkah-langkah yang dapat dilakukan dilakukan ketika berinteraksi dengan teman yang berbeda suku bangsa Yaitu:
1. Sopan dan santun dalam berbicara.
2. Menghormati Ketika orang berbicara.
3. Tidak mencela dalam keyakinan.
4. Tidak membeda-bedakan dalam berteman.
5. Tulus dalam sebuah pertemanan meskipun berbeda suku.
6. Berusaha untuk menerima kehidupan sosialnya.

Saya sangat tertarik untuk mengikuti pembajaran berbasis multibudaya. Karena dengan menggunakan sistem itu, budaya dan faktor-faktor yang berbeda serta orang dari latar belakang yang berbeda dapat berkumpul menjadi satu dalam suatu oraganisasi.

Cara Guru menyelesaikan siswa yang bersengketa/beda pendapat yaitu,  dengan mendengarkan dan memberikan kesempatan mereka untuk mengeluarkan pendapatnya. Setelah itu minta masing-masing Penjelasan  dari siswa tersebut, Alasan serta sumber yang kuat. Dengan begitu memberikan mereka Pengarahan yang baik. Serta berikan  pemahaman, sikap, perilaku,  yang baik untuk saling menghargai pendapat orang lain.

Salah satu faktor yang membuat saya berbeda pendapat dengan teman, Selain pemahaman yang berbeda. dan juga pengetahuan yang dimiliki berbeda Satu sama lain.

Adapun Yang dapat dilakukan sehingga kita selalu menjaga persaudaraan dan persatuan dalam kehidupan multibudaya indonesia yaitu:
1. Menerima suku bangsa yang berbeda dalam lingkungan kehidupan.
2. Tidak bersikap diskriminatif
3. Tetap menghormati dan tidak mencela keyakinan Suku Bangsa lain.
4. Menghormati kehidupan sosial Suku bangsa lain.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun