Sobat gamers, kalian pastinya udah tau nih mengenai Nintendo, salah satu perusahaan video game yang terkenal di dunia global. Banyak sekali game-game terkenal yang diluncurkan oleh Nintendo, seperti Super Mario Bros, Donkey Kong, dan masih banyak lagi.
Tapi sobat tau nggak, kalau game yang disebutkan diatas itu merupakan hasil kerja keras seorang petugas kebersihan? Betul, nggak salah dengar, seorang petugas kebersihan. Yuk, kita ulas ceritanya!
Mengenal Gunpei Yokoi
Gunpei Yokoi lulusan elektronika dari Doshisha University, di Kyoto. Ia mulai bekerja di perusahaan Nintendo pada tahun 1970, sebagai teknisi pabrik dan juga petugas kebersihan. Saat itu, Nintendo masih berstatus perusahaan yang memproduksi kartu, karena Jepang pada waktu itu sedang popular bermain judi kartu.
Mainan pertama yang Nintendo luncurkan adalah Ultra Hand, barang ini adalah karya Gunpei yang menjadi titik mula perkembangan dari perusahaan Nintendo. Ultra Hand tembus terjual lebih dari 1 Juta unit, karena hal inilah, Gunpei dipercayai oleh Nintendo untuk memproduksi mainan lainnya.
Awal Mula Gameboy
Pada tahun 1974, Nintendo mulai mendalami tentang video game. Saat itu, Gunpei sedang berpergian menggunakan kereta api cepat di Shinkansen. Ia melihat orang yang iseng bermain kalkulator, disitulah Gunpei mempunyai ide cemerlang untuk membuat video game.
Game & Watch merupakan mainan pertama yang diluncurkan oleh Nintendo untuk jenis video game. Sampai pada masanya, Gameboy rilis dan menjadi produk terlaris Nintendo di pasar global.
Meninggalkan Nintendo untuk Selamanya
Nintendo berhasil menjadi perusahaan game terbesar sampai saat ini, itu semua terjadi karena inovasi dan ide-ide dari Gunpei Yokoi. Namun, pada 4 Oktober 1997, Gunpei meninggalkan Nintendo. Bukan karena terdapat masalah, tetapi kecelakaan tragis yang menimpanya.
Saat itu, Gunpei sedang berkendara bersama Etsuo Kiso, seorang pembisnis dari Nintendo. Ia tertabrak oleh sebuah truk dari belakang saat sedang berjalan di jalan tol. Karena pada waktu itu Gunpei duduk di kursi penumpang, ia mendapatkan luka yang sangat parah. Sampai pada rumah sakit, setelah dua jam berlalu Gunpei dinyatakan meninggal dunia.
Begitu cerita mengenai Gunpei Yokoi, seorang petugas kebersihan perusahaan Nintendo. Semoga cerita ini menjadi motivasi buat kita semua ya, sobat gamers. Keberhasilan itu datang dari seorang yang berusaha semaksimal mungkin dan pantang menyerah!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H