Oleh karena itu, kami selaku mahasiswa Sastra Inggris mengadakan Pengabdian Mahasiswa kepada Masyarakat dengan judul, Mengenalkan Multikulturalisme dan Struktur Bahasa Melalui Karya Sastra Anak di Asrama Yatim dan Dhuafa Ishlahul Hayat Pondok Petir, untuk meningkatkan pemahaman dan minat mereka terhadap Bahasa Inggris." (Nofita Sindi)
 Pengabdian Mahasiswa kepada Masyarakat ini bertujuan untuk memberikan pengenalan terhadap multikulturalisme kepada anak-anak dengan cara yang menarik serta menyenangkan melalui karya sastra anak yang sesuai dengan usia mereka, mengajari anak-anak untuk memaknai multikulturalisme dan dapat mengaplikasikannya di kehidupan mereka dalam bermasyarakat, meningkatkan minat baca anak-anak menggunakan media baca yang sesuai dengan usia mereka, dan memahami tata Bahasa sederhana Bahasa Inggris melalui media baca tersebut.
 Dalam kegiatan tersebut anak-anak diberikan sebuah pertunjukkan story telling dengan metode wayang kertas berdasarkan cerita anak-anak yang berjudul "You are Not Small" yang ditulis oleh Anna Kang dengan menggunakan Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia untuk memudahkan anak-anak memahami cerita yang disampaikan.Â
Setelah itu dilanjutkan dengan membahas cerita secara menyeluruh mulai dari karakter dalam cerita dan nilai-nilai yang dapat diambil dari cerita tersebut. Lalu beberapa kalimat yang ada dalam cerita tersebut diambil untuk menjelaskan struktur Bahasa Inggris. Untuk mencairkan suasana diadakan pula beberapa game untuk dimainkan Bersama secara berkelompok berupa puzzle dan tebak kata.Â
 Acara yang diadakan pada Jum'at 10 Desember 2021, berlangsung selama dua jam setengah menit ini berjalan dengan lancar. Anak-anak memiliki antusiasme yang tinggi dalam mengikuti kegiatan Pengabdian Mahasiswa kepada Masyarakat.Â
Diharapkan kegiatan ini dapat membantu anak-anak dalam memahami multikulturalisme dan mengenal struktur dasar Bahasa Inggris serta mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H