Dengan menerapkan prinsip-prinsip yang telah kami bagikan, kami merasa memiliki tanggung jawab yang kuat dalam menjaga air dan lingkungan sekitar kami. Kami yakin bahwa tindakan-tindakan sederhana ini merupakan langkah kecil yang mendukung kelangsungan hidup di masa depan. Kami meneruskan warisan berharga ini dengan penuh rasa hormat kepada bapak, yang selalu menjadi teladan kami dalam menjaga bumi yang kita cintai bersama.Â
Kami berharap pengalaman kami dapat memberikan inspirasi kepada banyak orang untuk menghargai air, mengurangi pemborosan, dan menjalani kehidupan sesuai dengan kebijaksanaan alam. Ingatlah, air adalah sumber kehidupan, dan dengan tindakan-tindakan kita sehari-hari, kita dapat menjaga keberlanjutan alam yang memberi kita tempat tinggal. Semoga prinsip-prinsip ini membantu menjaga kehidupan bumi yang lebih baik dan memberikan manfaat kepada seluruh makhluk yang mendiaminya.
Seiring dengan semangat Sustainable Development Goals (SDGs) yang menginginkan dunia yang lebih baik dan berkelanjutan, mari kita bersama-sama menjadi agen perubahan dengan tindakan kita.Â
Melalui nasihat dan warisan dari bapak, semoga ilmu dan kebijaksanaan ini menjadi pundi-pundi amal jariyah yang pahalanya terus mengalir untuk bapak dan mamak, yang selalu mendampingi kami dalam menjaga dan meresapi prinsip-prinsip berharga ini.Â
Dengan penuh cinta dan rasa syukur, mari kita jaga kelangsungan hidup bumi, tempat kita semua berkumpul, berbagi, dan bersama-sama membangun masa depan yang lebih baik.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H
Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya