Mohon tunggu...
Jumari Haryadi Kohar
Jumari Haryadi Kohar Mohon Tunggu... Penulis - Penulis, trainer, dan motivator

Jumari Haryadi alias J.Haryadi adalah seorang penulis, trainer kepenulisan, dan juga seorang motivator. Pria berdarah Kediri (Jawa Timur) dan Baturaja (Sumatera Selatan) ini memiliki hobi membaca, menulis, fotografi, dan traveling. Suami dari R.Yanty Heryanty ini memilih profesi sebagai penulis karena menulis adalah passion-nya. Bagi J.Haryadi, menulis sudah menyatu dalam jiwanya. Sehari saja tidak menulis akan membuat ia merasa ada sesuatu yang hilang. Oleh sebab itu pria berpostur tinggi 178 Cm ini akan selalu berusaha menulis setiap hari untuk memenuhi nutrisi jiwanya yang haus terhadap ilmu. Dunia menulis sudah dirintis J.Haryadi secara profesional sejak 2007. Ia sudah menulis puluhan judul buku dan ratusan artikel di berbagai media massa nasional. Selain itu, ayah empat anak ini pun sering membantu kliennya menulis buku, baik sebagai editor, co-writer, maupun sebagai ghostwriter. Jika Anda butuh jasa profesionalnya dihidang kepenulisan, bisa menghubunginya melalui HP/WA: 0852-1726-0169 No GoPay: +6285217260169

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Ceria Bahagia bersama Aurora dan Wardah

16 Februari 2014   14:45 Diperbarui: 24 Juni 2015   01:46 189
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

[caption id="attachment_322892" align="aligncenter" width="512" caption="Foto bersama Tim Aurora dan Wardah (Sumber : Masline Farrel Nababan)"][/caption]

Oleh J. Haryadi

Manajemen Puri Farrel kembali mengadakan kegiatan sosial bertema “Ceria Bahagia Bersama Aurora dan Wardah”. Acara yang berlangsung pada Sabtu, 15 Februari 2014 ini dihadiri sekitar 75 orang wanita dari berbagai kalangan.

Pada kesempatan itu, Tim kecantikan dari perusahaan kosmetika terkemuka, Wardah, memberikan tips-tips  menarik cara merawat kecantikan kepada para peserta. Mereka juga mendemontrasikan bagaimana cara memakai make up dengan baik dan benar.

Tim make up Wardah juga memberikan bingkisan gratis kepada beberapa peserta yang berhasil menjawab pertanyaan dari pembawa acara. Disamping itu, Wardah kosmetik memberikan diskon sebesar 15% kepada peserta yang berminat membeli produk kecantikannya selama kegiatan berlangsung.

Acara berikutnya adalah presentasi bisnis dari Aurora Netshop, sebuah perusahaan direct selling (penjualan langsung) on line dan off line. Perusahaan yang berkantor kantor pusat di Jalan Mochtar Raya No.10, Joglo, Jakarta Barat ini sudah memiliki lebih dari 3.000 member dan 65 stokis yang terseras di seluruh Indonesia.

Perusahaan yang semula bernama Second Skin ini berubah nama menjadi Aurora Netshop sejak kepemilikannya berpindah tangan ke Masline Farrel Nababan. Berkat tangan dingin pengusaha wanita yang supel dan rendah hati ini, Aurora Netshop terus berkembang secara pesat.

Menurut Wilson Wu, direktur Aurora Netshop, perusahaan yang dipimpinnya memiliki sistem yang lebih baik dibandingkan dengan perusahaan sejenis. Dia mengajak kaum wanita untuk bergabung menjadi member di perusahaannya karena akan mendapatkan banyak keuntungan. Kalau perusahaan lain hanya menggunakan katalog dan harus menyediakan waktu khusus untuk menawarkan dagangan mereka, justru member Aurora Netshop akan mendapat banyak kemudahana karena sudah memiiki sistem informasi berbasis internet yang canggih dan handal.

Aurora Netshop dengan filosofi barunya “Make Money and Life Better” membuka peluang bisnis kepada siapa saja yang ingin menjadi orang sukses, baik secara finansial maupun sosial. Tidak perlu modal besar untuk memulai usaha dan bergabung dijaringan bisnis Aurora Netshop. Cukup bermodalkan Rp.50.000 maka anda sudah bisa bergabung menjadi member dan siap menjalankan bisnisnya. Jika ingin sukses, langkah selanjutnya adalah mau bekerja dengan cerdas, siap menambah ilmu sepanjang waktu dan mencintai bisnis yang dijalankan.

Pada sesi Wanita dan Bisnis, ditampilkan pengusaha sukses wanita kelahiran tanah Batak, Masline Farrel Nababan. Pengusaha yang memiliki beberapa perusahaan ini mengajak kaum wanita untuk bangkit dan menggapai cita-citanya. Tanpa bermaksud menggurui, Masline mencontohkan dirinya dulu ketika masih gadis dan bermimpi ingin mempunyai mobil mewah. Dengan usaha dan kerja keras yang dilakukannya, hanya dalam waktu setahun  mimpi itu akhirnya menjadi kenyataan. Artinya, tidak ada yang tidak mungkin di dunia ini asal kita mau berusaha melakukannya.

Pengusaha wanita lulusan salah satu perguruan tinggi di Amerika Serikat ini mengajak para wanita untuk mengeksplorasi kemampuan yang ada pada diri mereka. Dia mengajak agar kaum wanita memanfaatkan waktunya dengan baik dan bisa membantu suami mereka menambah income tanpa harus kehilangan peran sebagai ibu rumah tangga bagi keluarganya.

Masline juga bersedia membantu para wanita yang memiliki usaha namun kesulitan mengembangkannya karena masih memiliki banyak kelemahan, baik dari sisi manajemen, marketing maupun finansial. Dia bersedia menjadi ibu asuh bagi pengusaha kecil yang berpontensi maju namun memiliki kendala tersebut.

Bukan hanya itu, Masline juga mengajak masyarakat yang ingin mengadakan kegiatan sosial untuk memakai Vila Puri Farrel miliknya secara gratis. Tempat peristirahatan mewah milik pengusaha tas wanita merk  “Farrel” dan “Koala” ini terletak di perumahan Graha Bukit Raya (GBR) III Blok C3 No.3A, Cilame, Kecamatan Ngamprah Kabupaten Bandung Barat.

Vila Puri Farrel memiliki sebuah bangunan modern berkonsep minimalis, memiliki 7 kamar tidur dan taman yang luas dan indah. Ditengah taman terdapat sebuah bangunan terbuka berupa aula yang bisa menampung sekita 200 orang. Bangunan yang memiliki sitektur rumah adat Batak ini sangat nyaman digunakan.  Aula berlantai keramik ini memiliki panggung yang terbuat dari kayu, sistem pencahayaan, audio, video, proyektor dan fasilitas pendukung lainnya.

Kegiatan sosial ini ditutup dengan pemberian motivasi kepada para peserta yang disampaikan oleh Jumari Haryadi, seorang penulis buku dan motivator asal Bandung. Pria yang sudah menulis puluhan buku ini mengajak kaum wanita untuk mengasah kemampuan mereka dan melatih rasa percaya diri mereka.

Banyak orang yang memiliki kemampuan namun tidak mencapai kesuksesan karena selalu menganggap rendah dirinya sendiri. Rasa minder, malu dan menganggap orang lain lebih baik bisa membuat potensi yang ada pada diri sendiri menjadi terpendam. Oleh sebab itu kita tidak boleh pesimis dan bersikap negatif terhadap diri sendiri. Justru kita harus yakin dengan kemampuan sendiri dan selalu berpikiran positif.

Jumari menggambarkan dengan ilustrasi orang yang baru lahir. Siapapun orang yang baru lahir pasti dalam keadaan tlanjang. Walaupun dilahirkan dari orangtua yang sama, namun dalam perkembangannya, mengapa ada orang yang sukses dan ada yang tidak ? Ternyata semua itu dipengaruhi oleh pendidikan dari orangtua, lingkungan dan kemauan diri sendiri untuk berubah menjadi lebih baik. Salah satu modal penting adalah memiliki rasa percaya diri. Tanamkan dalam diri kita, kalau orang lain bisa sukses, kita pun bisa sukses seperti mereka.

Acara berakhir sekitar pukul 12.30 WIB. Semua peserta menyantap snack yang disediakan panita sambil menikmati suasana Puri Farrel yang nyaman dan indah.

***

Mohon tunggu...

Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun