Mohon tunggu...
Juman Rofarif
Juman Rofarif Mohon Tunggu... karyawan swasta -

Hanya Juman Rofarif

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Serial Maulid Nabi [2]: Menggambar Rasulullah

2 Februari 2011   12:27 Diperbarui: 26 Juni 2015   08:57 218
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

Tidak ada nash Al-Quran (dan hadis) yang secara tegas dan pasti melarang visualisasi sosok Rasulullah, paling tidak yang saya ketahui. Yang ada (dalam hadis) adalah bahkan deskripsi tentang fisik beliau. Dalam beberapa hadis yang diriwayatkan Imam Bukhari, Imam Muslim, Imam al-Tirmidzi, dan Imam Ahmad ibn Hanbal, sosok Rasulullah digambarkan memiliki wajah tampan; matanya belo dengan hitam mata yang pekat dan putih mata yang bersih, bulu mata yang lentik, dan tampak seperti selalu memakai celak, padahal tidak; berjenggot lebat; memiliki dada yang bidang dan bahu yang tegap; berkulit bersih; lengan dan kakinya tampak kokoh; postur tubuhnya proporsional, tidak terlalu tinggi, juga tidak terlalu pendek; tegap jika berjalan; jika ada yang memanggil, ia akan menengok dengan menghadapkan seluruh tubuhnya.

Pendek kata, Rasulullah adalah sosok gagah. Tongkrongan-nya berwibawa. Secara fisik, ia ideal, tak memiliki cacat yang memungkinkan itu menjadi bahan olok-olok orang-orang yang memusuhi dan menentang risalah yang ia dakwahkan. Sebab, sebagai risiko orang yang melawan arus, cacat fisik atau cacat moral sekecil apa pun pada dirinya bisa dibesar-besarkan sebagai alat propaganda untuk pembunuhan karakter agar orang-orang menolak risalahnya.

Dalam hadis yang diriwayatkan Imam Tirmidzi, salah seorang sahabat bernama Jabir ibn Samurah menggambarkan pesona Rasulullah, “Malam itu begitu cerah. Kulihat Rasulullah menyelimuti diri dengan jubah merah. Lalu, kutatap bulan … menurutku Rasulullah lebih menawan.”

Kita bisa membayangkan sosok Rasulullah dengan deskripsi di atas. Menghadirkannya di dalam pikiran dan menghayatinya di dalam rasa. Namun, sesekali mata ini seperti selalu rindu rupa. Penasaran. Sebagaimana Musa yang penasaran dengan sosok Tuhan, ingin melihat-Nya dengan mata telanjang, setelah ia mendengar suara-Nya secara langsung. Kita tahu, Musa adalah satu-satunya nabi yang disebut Al-Quran bisa bercakap-cakap secara langsung dengan Tuhan.

Kala Musa datang untuk bermunajat pada waktu yang telah ditentukan, dan Tuhan berfirman secara langsung kepadanya, Musa meminta, “Tuhan! Tampakkanlah diri-Mu agar aku bisa melihat-Mu.” Tuhan menjawab, “Sama sekali kau takkan sanggup melihatku.”

Tuhan menegaskan kata-kata-Nya. Ia meyakinkan agar Musa memikirkan ulang permintaannya itu.

“Kaulihat bukit itu … Jika ia kokoh di tempatnya, kau akan melihat-Ku.”

Bukit itu hancur lebur saat Tuhan hendak menampakkan diri di sana. Musa jatuh pingsan. Setelah siuman, Musa berkata, “Mahasuci Engkau! Aku bertobat kepada-Mu. Aku orang yang pertama-tama beriman.”

Kalimat italic di atas adalah isi ayat ke-143 dari surah al-A‘râf [7]. Dari ayat itu, jelas, bukan Allah tidak mau dan tidak mampu memperlihatkan diri untuk Musa, melainkan Ia terlalu perkasa untuk dilihat mata.

Di luar alasan itu, kita bisa memetik hikmah dan kebijaksanaan di balik penolakan Allah mewujud secara kasat mata di depan Musa itu. Sungguh tak terbayang jika saat itu Allah luluh oleh kerinduan Musa, memenuhi permintaannya untuk menampakkan diri. Kemudian, Musa merekam dalam ingatannya wajah Allah yang pernah tampak itu. Lalu, dari tutur Musa tersebar informasi deskripsi wajah Allah di tengah umat, turun-temurun kepada umat selanjutnya, selanjutnya, dan selanjutnya hingga masa sekarang kita ada. Lalu, berdasarkan deskripsi tentang Allah dalam kata-kata, seseorang menerjemahkan Allah ke dalam rupa. Menggambar-Nya. Mencetak gambar-Nya, membelikan bingkai untuk gambar itu, lalu memasangnya di dinding rumah. Di bawah gambar itu tertulis: “INILAH WAJAH ALLAH BERDASARKAN DESKRIPSI YANG DITERIMA SECARA TURUN-TEMURUN DARI NABI MUSA”. Setelah dimangsa masa, gambar berbingkai itu lusuh. Seseorang yang religius akan mengatakan, “Sudah waktunya mencetak gambar-Allah baru untuk menggantikan gambar-Allah yang lusuh itu.” Seseorang religius yang buta akan menangis menyesali kebutaannya karena tidak bisa melihat wajah Allah dalam gambar.

Allah Mahasuci dari semua itu. Ia Mahabijaksana saat menolak permintaan Musa. Ia tak memilih hadir dalam rupa, tetapi dalam rasa, dalam jiwa, tak terpaku pada deskripsi dan simbol sehingga memungkinkan siapa pun untuk menghayati-Nya secara personal sesuai dengan kedalaman jiwa masing-masing.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun