MERDEKA ATAU MATI?
Oleh : Yuliana Sirait
Aku ini apa?
Bagai hidup sebatang kara
Ayah pergi mengais sampah
Ibu dorong gerobah sampah
Aku ini anak bagaimana?
Tak pernah tahu apa itu merdeka
Perut lapar sempoyongan
Aku ini ada dimana?
Indonesia katanya kaya raya
sawahnya membentang luas sabang marauke
Tapi sesuap nasipun aku bermodalkan sampah
Aku ini bukan siapa-siapa
Bermodalkan tenaga mengharap iba
Menangis minta dikasihani
Berharap ingin pergi ke sekolahpun aku tak bisa
Aku ini hinakah?
Arti merdekapun aku tak tahu
Aku ini anak jajahankah?
Dari orok tak mengecap sekolah
Kulit hitam, badan lesu, bau sampah
Aku ini berartikah?
Cuma dipandang sebelah mata
Perjuanganku ini berhargakah?
Bahkan untuk negeriku aku cuma bisa mengais sampah
Merdeka atau mati
Aku cuma pengais sampah
Merdeka atau mati harusnya aku pilih merdeka
Merdeka atau mati
Aku cuma mau sekolah
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H