Prestasi gemilang kembali ditorehkan oleh siswa asal Kota Bandung, Jawa Barat.
Muhammad Zhafir Al-Farizi, siswa kelas 6D di SD Plus Al Ghifari, Bandung, berhasil meraih medali emas dalam ajang bergengsi Olympiade Matematika Tingkat Nasional.
Keberhasilan Zhafir ini membawa harum nama sekolah dan kota Bandung di kancah kompetisi akademik nasional.
Dalam ajang Olympiade Nasional Sumpah Pemuda (ONSP) Tahun 2024 yang diselenggarakan oleh Pusat Prestasi Nusantara pada tanggal 13 Oktober 2024 lalu, Zhafir berhasil mengungguli ratusan peserta dari berbagai daerah di Indonesia.
Anak kelahiran Bandung, 4 Januari 2013 ini berhasil keluar sebagai juara pertama dalam kategori Olympiade Matematika untuk siswa SD/MI se-Indonesia.
Prestasi gemilang Zhafir ini tentu saja menjadi kebanggaan tersendiri bagi SD Plus Al Ghifari. Djadjang Djuniardi, S.Pd, M.Pd, selaku Kepala Sekolah, mengungkapkan rasa syukur dan bangganya atas pencapaian Zhafir.
"Kami sangat bangga atas prestasi yang diraih oleh Zhafir. Ini merupakan bukti nyata bahwa siswa SD Plus Al Ghifari memiliki potensi yang sangat besar. Semoga prestasi ini dapat menjadi motivasi bagi siswa lainnya untuk terus berprestasi," ujar Djadjang.
Lebih lanjut, Djadjang juga menyampaikan harapannya agar Zhafir dapat terus mengembangkan bakatnya di bidang matematika.
"Kami akan terus mendukung Zhafir untuk terus belajar dan mengembangkan potensinya. Semoga ke depannya Zhafir dapat meraih prestasi yang lebih tinggi lagi di tingkat nasional maupun internasional," tambahnya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H