Kepala SD Plus Al Ghifari, Kota Bandung, Djadjang Djuniardi, S.Pd, M.Pd, berkonsultasi dengan Pelatih Timnas Sepak Bola Indonesia dan Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri di Bandung, Kamis siang, (29/2/2024).
Pertemuan itu, berlangsung di salah satu tempat di Arcamanik, Kota Bandung, di sela-sela Coach Indra sedang melakukan lawatan tugasnya perihal Timnas Indonesia.
Pada kesempatan itu, Kepala SD Plus Al Ghifari, Djadjang Djuniardi meminta pandangan Coach Indra tentang masa depan persepakbolaan Indonesia, terutama pembinaan sepak bola usia dini (kelompok umur).
Djadjang menuturkan bahwa Coach Indra Sjafri sangat mendukung dan mengapreasi pembinaan olah raga sepak bola usia dini, termasuk pembinaan sepak bola di sekolah-sekolah melalui program ekstrakurikuler.
Coach Indra, yang saat ini sebagai pelatih Timnas Indonesia U-20, kata Djadjang sangat mendukung apa yang telah dilakukan SD Plus Al Ghifari dalam pembinaan sepak bola usia dini, melalui program ekstrakurikuler sepak bola dan futsal. Namun hal itu, katanya harus dibarengi dengan rencana program dan infrastruktur yang baik.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H