Pertanyaan sekarang, apakah Nasdem dan PKS mau berkoalisi?. Ya, silahkan saja, toh juga tidak ada yang melarang. Politik kan dinamis, kemana saja bisa oke-oke aja.
Mau membicarakan Pilpres 2024?. Juga tidak masalah, toh juga semakin matang koalisi akan menciptakan kedekatan, seia sekata dalam setiap tindakan serta memperkuat konsolidasi kader yang ada di daerah untuk memenangkan calon presiden dan wakilnya di masa akan datang.
Pada intinya, terserah saja mau bagaimana cara-cara berpolitik partai yang ada saat ini. Yang pasti harus diingat etika politik, persatuan dan kesatuan kita. Politik adem ayem sangat kita butuhkan saat ini agar masyarakat juga tidak pesimis maupun beranggapan buruk terhadap parpol dan politik di Indonesia.
Okelah, demikian paparan saya, semoga kita menerima semua pendapat terkait pertemuan dan pelukan hangat Surya Paloh dan Sohibul Iman. Semoga kita juga bisa memberikan opini yang baik terkait pertemuan itu dengan gagasan yang baik pula. Tidak masalah berpendapat terkait politik saat ini. Semua itu baik asal tidak menyebarkan kebencian, hoaks dan permusuhan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H